Find Us On Social Media :

Fabio Quartararo Sempat Tak Percaya Jadi Penggusur Singgasana Valentino Rossi di Yamaha

Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi (kiri), berbicara dengan pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, saat konferensi pers menjelang seri balap MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Qatar. 7 Maret 2019.

SportFEAT.COM - Fabio Quartararo menceritakan unek-uneknya setelah ditunjuk sebagai pengganti Valentino Rossi sebagai pembalap pabrikan Yamaha.

Tim pabrikan Yamaha telah mengumumkan komposisi pembalap untuk mengarungi MotoGP musim depan.

Menariknya tidak ada nama Valentino Rossi dalam susunan line-up tim MotoGP berlogo garpu tala itu mulai tahun depan.

Posisi Valentino Rossi sebagai pembalap utama akan digantikan oleh rookie tahun lalu, Fabio Quartararo, mulai musim depan.

Baca Juga: Jelang Agenda Baru Balapan, Formula 1 Dapat Tawaran Bagus dari Sirkuit Sochi Russia, Apa Itu?

Pembalap asal Prancis itu naik kelas setelah diprmosikan dari tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Fabio Quartararo diproyeksikan menjadi pembalap kedua di tim pabrikan Yamaha setelah Maverick Vinales.

Setelah menendang Rossi dari singgasana tim utama, rider berjuluk El Diablo itu mengaku masih kurang percaya diri.