Find Us On Social Media :

Fabio Quartararo Sebut Valentino Rossi Harus Pilih Petronas Yamaha pada Musim Depan Karena Hal Ini

Fabio Quartararo ungkap satu alasan mengapa Valentino Rossi harus pilih Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021.

SportFEAT.COM - Fabio Quartararo ungkap satu alasan mengapa Valentino Rossi harus pilih Petronas Yamaha SRT pada MotoGP 2021.

Valentino Rossi dikabarkan masih terus mendiskusikan nasibnya untuk MotoGP 2021.

Setelah dipastikan tak akan lagi bernaung di tim pabrikan Monster Energy Yamaha, banyak yang menyarnakan Valentino Rossi menerima tawaran ke Petronas Yamaha SRT.

Yamaha sendiri memang telah memberikan penawaran pada The Doctor untuk pindah dan bertukar posisi dengan Fabio Quartararo ke tim satelit.

Baca Juga: Perjuangan Bek Muda Persib, Sempat Kehabisan Bensin dan Dorong Motor Demi Berangkat Latihan

Kesempatan Rossi bernaung Petronas Yamaha sebagai destinasi baru memang cukup besar.

Di saat yang bersamaan, Fabio Quartararo pun menyebutkan beberapa alasan yang bisa menarik hati Rossi untuk pergi ke Petronas.

Salah satunya adalah sisi kekeluargaan yang cukup kental di tim Petronas.

"Saya akan mengatakan bahwa tim ini adalah sebuah keluarga," ucap Fabio Quartararpo dilansir SportFEAT.com dari Autosport.

"Saya adalah orang yang fokus 100 persen saat bekerja, 10 jam pun tidak masalah. Tapi ketika sudah selesai, saya bisa bercanda sampai tiba waktunya untuk kerja lagi,"

"Nah suasana profesionalisme dan lingkungan yang baik inilah yang menentukan atmosfer tim kami,"

Baca Juga: Ducati Datangkan Pembalap Baru, Casey Stoner Berikan Komentar Ini

"Saya tidak tahu ya bagaimana tim lain bekerja, tapi saya rasa tidak ada yang seprofesional seperti kami (Petronas)," imbuhnya.

Di sisi lain, Rossi sendiri memang masih terus memikirkan opsi untuk bernaung di Petronas.

Juara Dunia sembilan kali itu juga sudah sedikit mengetahui bagaimana tim Petronas bekerja sangat baik musim lalu, terutama bersmaa Fabio Quartararo.

Baca Juga: Keputusan Pensiun Conor McGregor Dianggap Cuma Cari Sensasi dan Perhatian dari Penggemar

"Saya sangat senang dengan kesempatan saya ke Petronas, memang itu bukan tim pabrikan, tapi tim tersebut hebat," kata Rossi.

"Tim itu punya kru dan mekanik yang hebat, banyak orang-orang muda. mereka juga berhasil bekerja dengan baik bersama Quartararo dan Franco Morbidelli,"

"Saya tidak ingin ini menjadi tur perpisahan saya, saya baca ada yang menyebut demikian, saya bilang bukan,"

"Saya akan ke Petronas jika saya yakin saya masih bisa kompetitif, saya masih bisa menang dan berusaha dapat podium," tukasnya.

(*)