Iron Mike bahkan menyebut bahwa duel melawan petinju berjuluk The Money itu merupakan laga impiannya.
"Aku tidak bakal menghadapinya seperti mereka menghadapinya. Yah, aku memang ingin sekali bertarung dengannya dan berharap dia ada di kelas berat bersamaku," ucap Mike Tyson.
"Namun jikalau bertarung, aku berbeda! Aku jahat, kotor, dan melakukan segalanya untuk membuatnya lebih baik," imbuhnya, dikutip SportFEAT.com dari Essentiallysport.
Baca Juga: Pernah Sulitkan Mike Tyson, Mantan Petinju Ini Jalani Peran Baru Sebagai Kuli Pohon
Meski begitu, petinju berpaspor Amerika Serikat itu tetap memberikan respek kepada Mayweather Jr.
Menurutnya, Mayweather adalah lawan yang memiliki gaya bertarung yang berbeda dan tentu saja solid.
"Susah untuk menghadapinya dengan cara biasa. Dia punya gaya yang luar biasa. Di kelas berat, saya akan menghadapi dan mengalahkannya menggunakan cara berbeda," pungkasnya.
Wajar memang Mike Tyson menyebut pria berusia 43 tahun itu sebagai petinju yang luar biasa.
Hal itu dibuktikan dari catatan kemenangan yang ia dapatkan selama masih aktif bermain.
Baca Juga: Evander Holyfield Malah Senang Mike Tyson Pernah Gigit Telinganya Hingga Nyaris Putus
Mayweather Jr yang memutuskan pensiun pada 2017 lalu berhasil menyapu bersih 50 kemenangan selama aktif.
Sementara itu, Mike Tyson saat ini tengah bersiap menjalani laga comeback-nya.
Namun kembalinya Tyson hanya dilakukan untuk pertandingan amal saja.