Find Us On Social Media :

Mantan Partner Hendra Setiawan Ini Akhirnya Dapat Kabar Gembira Soal Nasib Akademi Bulu Tangkis Miliknya

Pasangan ganda putra beda negara, Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia/Malaysia).

SportFEAT.COM - Mantan pasangan ganda putra Hendra Setiawan, Tan Boon Heong, akhirnya dapat kembira terkait nasib akademi bulu tangkis miliknya.

Tan Boon Heong yang pernah berpasangan dengan Hendra Setiawan kini bisa bernapas lega melihat nasib akademi bulu tangkis miliknya, TBH Badminton Academy.

Akademi Bulu Tangkis yang berlokasi di Malaysia itu kini sudah dapat beroperasi kembali.

Hal itu bisa terjadi setelah Pemerintah Negeri Jiran mengizikan kembali akademi bulu tangkis di sana untuk menjalankan aktivitas mereka.

Baca Juga: Lockdown Jadi Kesempatan Kento Momota Jalani Operasi Plastik Usai Terlibat Kecelakaan

Sebelumnya, lockdown dan pembatasan sosial di Malaysia membuat akademi bulu tangkis, termasuk milik Tan Boon Heong harus vakum akibat pandemi COVID-19.

Kabar gembira ini pun cukup melegakan bagi Tan Boon Heong.

Pasalnya, selama vakum, akademi miliknya harus menemui kendala, terutama finansial.

Bahkan, Tan Boon Hong yang juga mantan ganda putra nomor satu dunia bersama Koo Kien Keat itu sampai harus menggunakan tabungan miliknya untuk membayar gaji karyawan.

"Syukurlah akademi bulu tangkis sudah dibolehkan kembali beroperasi. Sebelumnya sama sekali tidak ada aktivitas latihan apapun di akademi saya, dalam waktu yang cukup lama," kata Tan Boon Heong dilansir SportFEAT.com dari Stadium Astro.

"Akibatnya, tidak ada penghasilan untuk para staf dan pelatih kami," ucapnya.

Baca Juga: Bulu Tangkis Malaysia Temui Kendala Menggelar Turnamen di Tengah Pandemi COVID-19

Sebagian pelatih di akademi Tan merupakan pelatih asal Indonesia.

Tan pun mengaku selama vakum, ia harus merogoh kocek pribadinya demi menambal pengeluaran transportasi dan pulsa telepon genggam.

"Akademi kami tidak bisa menghasilkan uang, tapi kan saya juga harus memikirkan pelatih tetap saya," kata Tan.

Baca Juga: Mike Tyson Punya Satu Alasan Mengapa Favoritkan Petarung UFC Kontroversial Ini

"Para pelatih asal Indonesia itu butuh pengeluaran untuk telepon dan transportasi mereka. Jadi saya harus mengeluarkan tabungan saya untuk membayar mereka," ucap jawara All England 2007 itu.

Kini dengan diizinkan kembali beroperasi, Tan pun bersyukur ia tak lagi harus mengeluarkan tabungan miliknya lagi.

Saat ini Tan Boon Heong sendiri saat ini masih aktif bermain di jalur profesional.

Terakhir kali ia tampil pada Malaysia Masters 2020 bertandem dengan Shia Chun Kang.(*)