Find Us On Social Media :

Witan Sulaiman Tinggalkan Pemusatan Latihan Virtual Timnas U-19 Indonesia

Winger timnas U-23 Indonesia, Witan Sulaiman, merayakan gol yang dicetak ke gawang Bali United pada laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (17/3/2019).

SportFEAT.COM - Asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto, mengatakan bahwa Witan Sulaiman sudah tidak ikut pemusatan latihan virtual.

Timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong telah melakukan pemusatan latihan (TC) virtual sejak 14 Mei lalu.

Arsitek asal Korea Selatan itu memanggil 44 pemain untuk mengikuti agenda tersebut.

Namun dari jumlah tersebut dipastikan berkurang satu orang setelah Witan Sulaiman dipastikan meninggalkan TC Virtual.

Baca Juga: Indra Sjafri Beberkan Rencana Besar Timnas Indonesia dalam Waktu Dekat

Pemain berusia 18 tahun itu harus kembali ke klubnya asal Serbia, FK Radnic Surdurlica.

Tim pelatih timnas U-19 Indonesia pun memahami keputusan yang diambil oleh Witan Sulaiman tersebut.

Apalagi perbedaan waktu Serbia dengan Indonesia membuat Witan Sulaiman kesulitan bila tetap mengikuti latihan virtual skuad Garuda Nusantara.

Pemusatan latihan virtual timnas U-19 Indonesia sendiri dimulai pukul 09.00 WIB sampai satu jam ke depan.

Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong sebenarnya juga mengalami kasus serupa dengan Witan Sulaiman.

Namun Shin Tae-yong yang saat ini masih berada di Korea Selatan tidak terlalu mengalami perbedaan waktu yang terlalu jauh seperti di Serbia.

"Kalau masalah kelanjutan TC, mungkin Witan Sulaiman tidak ikut lagi," kata Nova Arianto saat dihubungi awak media.

"Alasannya karena perbedaan waktu, takutnya jadi malah memberatkan," imbuhnya.

Baca Juga: Legenda Timnas Indonesia Pilih Tinggalkan Jabatan PNS demi Karier Sepak Bola

Witan Sulaiman ternyata bukan satu-satunya pemain yang sudah tidak ikut pemusatan latihan virtual.

Sosok yang dimaksud adalah kiper muda Persija Jakarta, Risky Sudirman.

Risky Sudirman sudah tidak mengikuti TC virtual karena dikabarkan mengalami sakir.

Dengan absenya dua pemain tersebut membuat latihan virtual timnas U-19 Indonesia hanya diikuti oleh 42 nama.

Pemusatan latihan virtual timnas U-19 Indonesia itu dilakukan sebagai salah satu persiapan untuk menghadapi Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan pada November mendatang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Belum Balik, PSSI Minta Bantuan Sosok Ini untuk Siapkan Timnas Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

@fcbarcelona telah resmi mendapatkan jasa Francisco Trincao dari SC Braga pada bursa transfer Januari 2020. Winger asal Portugal tersebut baru akan menjadi bagian dari Barcelona pada 1 Juli 2020. Eks striker timnas Portugal, Nuno Gomes, mengklaim bahwa The Next Cristiano Ronaldo akan sangat berkembang karena bersama dengan megabintang Barcelona, Lionel Messi. "Trincao sangat bagus. Dia masih sangat muda sehingga ini adalah langkah besar baginya bermain untuk Barcelona," kata Nuno Gomes seperti dikutip BolaSport.com dari The World Game. "Bermain bersama Lionel Messi dan pemain lain akan memberinya banyak kekuatan dan banyak hal untuk berkembang lebih banyak lagi." "Saya juga percaya Barcelona akan memberinya kekuatan lebih besar dan akan menempatkannya dalam situasi sulit yang memungkinkannya berkembang." Ucap Nuno Gomez dikutip Bolasport.com dari The World Game. #Barcelona #thenextcristianoronaldo #bolasportcom #bolastylo #bolanas #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on