Find Us On Social Media :

Mundurnya Olimpiade Tokyo 2020 Tak Pengaruhi Program Latihan Praveen/Melati

Meski Olimpiade Tokyo 2020 mudnur setahun, hal itu tidak mempengaruhi program latihan skuad ganda campuran Indonesia.

SportFEAT.COM - Meski Olimpiade Tokyo 2020 mudnur setahun, hal itu tidak mempengaruhi program latihan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Pelatih ganda campuran PP PBSI, Richard Mainaky menegaskan bahwa pengunduran Olimpiade Tokyo 2020 tidak mempengaruhi program latihan anak didiknya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Sebelumnya telah diumumkan bahwa Olimpiade Tokyo 2020 mengalami penundaan akibat pandemi Virus Corona.

Ajang empat tahunan itu rencananya diundur satu tahun dan akan dilaksanakan pada 24 Juli hingga 8 Agustus 2021.

Baca Juga: Ditarget Emas Olimpiade 2020, Praveen/Melati Tegaskan Siap Jawab Tantangan

Penundaan selama setahun memang bisa mempengaruhi persiapan para atlet.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani menjadi kandidat utama ganda campuran Indonesia yang lolos ke Olimpiade Tokyo 2020.

Tak heran jika banyak perhatian tertuju pada mereka usai penundaan Olimpiade Tokyo 2020.

Namun begitu, Richard Mainaky telah menegaskan bahwa tidak ada pengaruh signifikan dari penundaan tersebut ke program latihan yang disusunnya.

Sebab, di pelatnas PBSI, semua program latihan bersifat jangka panjang dan berkesinambungan.

"Walaupun Olimpiade diundur, program latihan tidak akan berubah karena di pelatnas, kami selalu membuat program jangka panjang dan berkesinambungan," tutur Richard Mainaky dilansir SportfEAT.com dari Antara.

Baca Juga: Mantan Partner Hendra Setiawan Ini Akhirnya Dapat Kabar Gembira Soal Nasib Akademi Bulu Tangkis Miliknya

"Jadi, tidak ada pengaruhnya. Latihan tetap berjalan seperti biasa," imbuhnya.

Pandemi virus Corona sebenarnya juga membatasi pergerakan atlet dalam menjalani porsi latihan sehari-hari.

Richard pun mengakui bahwa latihan anak didiknya hanya sekitar 80 persen yang bisa berjalan.

Baca Juga: Mantan Tunggal Putra Nomor Satu Dunia Ini Senang Ada Lawan Sulit Seperti Kento Momota

Namun, hal itu tidak menghalangi mereka untuk tetap mengutamakan menu-menu latihan penting demi menjaga stamina.

Di sisi lain, Richard sendiri mengambil sisi positif dari penundaan Olimpiade 2020 lantaran Praveen/Melati bisa memiliki waktu persiapan lebih lama.

Baca Juga: Manajer Khabib Nurmagomedov Sindir Conor McGregor yang Tolak Tawaran Melawan Tony Ferguson

"Kalau persiapan mereka baik, maka tidak masalah turnamen itu diundur atau tidak," kata Richard.

"Malah dengan diundurnya Olimpiade Tokyo, kami bisa membenahi kemampuan dan mental mereka, sehingga lebih siap saat tampil nanti," kata Richard lagi.

(*)