Find Us On Social Media :

Cristiano Ronaldo Gagal Penalti, Inilah Respon Pelatih Juventus

Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, gagal menjaringkan bola melalui tendangan penalti pada laga semifinal leg kedua Coppa Italia di Allianz Stadium, Jumat (12/6/2020) atau Sabtu dini hari WIB.

Melihat pemain bintangnya gagal melakukan tendangan penalti, pelatih Juventus, Maurizio Sarri rupanya tak terlalu mempermasalahkan hal tersebut.

Sarri bahkan menyebut insiden Ronaldo gagal melakukan tendangan penalti adalah suatu hal yang kurang beruntung saja.

"Dia (Ronaldo) mungkin tak terbiasa kehilangan penalti, jadi dia hanya kurang beruntung saja," ujar Sarri dilansir SportFEAT.COM dari Football Italia.

"Saya meminta Ronaldo untuk mengambil peran sentral, dia senang untuk mencobanya dan dia memainkan peranannya tersebut," ujar Sarri.

Baca Juga: Mees Hilgers, Pemain Muda FC Twente yang Bercita-cita Perkuat Timnas Indonesia

Dalam laga semalam Sarri melihat timnya bermain apik di 30 menit awal babak pertama, namun kemudian semuanya sedikit berubah.

"Semua pemain memiliki permainan yang kuat pada 30 menit awal dan kemudian semuanya menghilang," ujar pelatih Juventus ini.

Juventus sendiri saat ini sedang menanti siapa calon lawan yang akan dihadapi dalam partai Final Coppa Italia 2020.

Sebab partai semifinal satunya antara Napoli dan juga Inter Milan belum dimainkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil imbang 0-0 melawan AC Milan pada laga semifinal leg kedua sudah memastikan langkah Juventus lolos ke final Coppa Italia. Juventus sejatinya memiliki peluang unggul lewat penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-16, tetapi sepakannya gagal. Selang satu menit, Juventus juga unggul jumlah pemain setelah Ante Rebic diusir wasit akibat melakukan pelanggaran keras terhadap Danilo selepas sepakan penalti gagal Cristiano Ronaldo. Hasil imbang tanpa gol melawan AC Milan pada laga semifinal leg kedua sudah membuat mereka lolos ke final karena keunggulan agresivitas gol pada laga leg pertama dimana kedua tim bermain imbang 1-1. Juventus tinggal menunggu pemenang antara Napoli dan Inter Milan di final Coppa Italia. #juventus #acmilan #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on