Find Us On Social Media :

Ternyata Inilah Kebiasaan yang Dilakukan oleh Bek Persib Bandung Jelang Bertanding

Victor Igbonefo ketika menjalani sesi latihan di lapangan Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (22/1/2020).

SportFEAT.COM- Pemain bertahan Persib Bandung, Victor Igbonefo ternyata suka jalan-jalan sebelum menjalani pertandingan.

Sebelum pertandingan dimulai biasanya para pemain memiliki cara masing-masing untuk menghilangkan ketegangan.

Hal yang sama juga dilakukan oleh pemain bertahan Persib Bandung Victor Igbonefo.

Igbonefo diketahui memiliki cara atau kebiasaan yang dilakukan sebalum mengikuti sebuah pertandingan.

Kebiasaan tersebut adalah berjalan-jalan disekitar kediaman tempat dirinya melakukan pertandingan.

Baca Juga: Hasil Semifinal Coppa Italia 2020: Skor Kacamata Kontra Juventus Bikin AC Milan Harus Kerja Keras di Serie A

Hal ini diungkapkan sendiri oleh Igbonefo dalam wawancaranya bersama dengan media milikPersib Bandung.

"Pada hari bertanding, selesai sarapan saya suka jalan-jalan, setelah itu istirahat sebentar dan lanjut bertanding," ujar Igbonefo dilansir SportFEAT.COM dari Persib.co.id.

"Kalau lagi laga home saya biasanya jalan-jalan disekitar rumah, kalau away di sekitaran hotel," tambah pemain naturalisasi ini.

Baca Juga: Timnya Bermain Imbang Lawan AC Milan, Pelatih Juventus: Saya Terkejut dan Puas

Tak hanya jalan-jalan, ternyata ada hal lain yang dilakukan oleh Igbonefo yang tak banyak orang lain tahu, yaitu berdoa.

"Sebelum berangkat dan setelah tiba di stadion saya selalu berdoa kepada tuhan," ujar Igbonefo.

Victor Igbonefo sebelum memperkuat Persib Bandung, diketahui sebelumnya juga pernah memperkuat klub-klub besar di Indonesia seperti Arema dan Persipura Jayapura.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil imbang 0-0 melawan AC Milan pada laga semifinal leg kedua sudah memastikan langkah Juventus lolos ke final Coppa Italia. Juventus sejatinya memiliki peluang unggul lewat penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-16, tetapi sepakannya gagal. Selang satu menit, Juventus juga unggul jumlah pemain setelah Ante Rebic diusir wasit akibat melakukan pelanggaran keras terhadap Danilo selepas sepakan penalti gagal Cristiano Ronaldo. Hasil imbang tanpa gol melawan AC Milan pada laga semifinal leg kedua sudah membuat mereka lolos ke final karena keunggulan agresivitas gol pada laga leg pertama dimana kedua tim bermain imbang 1-1. Juventus tinggal menunggu pemenang antara Napoli dan Inter Milan di final Coppa Italia. #juventus #acmilan #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on