Find Us On Social Media :

Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia Dipaksa Putar Otak Lebih Kencang Cari Tempat Latihan Anyar

Ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (jersey biru) resmi dicoret dari pelatnas BAM 2020.

SportFEAT.COM - Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), berencana memanggil seluruh atlet nasional, tetapi bingung mencari tempat latihan.

BAM masih mempertimbangkan wacana untuk memanggil semua skuad bulu tangkis nasionalnya untuk menjalani pemusatan latihan dalam waktu dekat.

Saat ini, tercatat hanya ada beberapa pemain nasional yang telah berlatih di Akademi Badminton Malaysia (ABM), lokasi pemusatan latihan.

Atlet tersebut merupakan para pebulu tangkis yang masih mempunyai peluang tampil di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Memasuki Periode New Normal, Marcus Gideon Utamakan Satu Hal Penting Ini Saat Kembali Berlatih

Meski telah berencana akan memanggil seluruh pasukan bulu tangkis nasional, BAM dihadapkan dengan satu kendala, yakni masalah protokol kesehatan.

Sebelumnya, pemerintah Malaysia memberi lampu hijau pada BAM untuk menggulirkan pemusatan latihan namun dengan prosedur kesehatan.

Artinya, seluruh atlet bulu tangkis tim Negeri Jiran harus menjaga jarak untuk mencegah tersebarnya virus corona.

Untuk mensiasati hal tersebut, BAM membuat jadwal shift alias bergantian untuk para pebulu tangkis yang telah dipanggil.

"Saya mengerti bahwa kami tidak bisa membiarkan pemain lain berlatih bersama pemain RTT (race to Tokyo) karena mereka sudah dikarantina," ucap Kenny.

"Keselamatan dan kesejahteraan para pemain adalah prioritas kami.

Baca Juga: Dikenal sebagai Pelatih Bertangan Dingin, Aryono Miranat Ungkap Kunci Jadi Pemain Juara

"Kami akan terus memantau situasi saat ini dan pada saat yang sama memantau kemajuan program pelatihan RTT.

"Adalah penting bahwa kami memastikan bahwa program pelatihan RTT berhasil dalam hal pelatihan SOP dan kepatuhan," imbuhnya, dikutip SportFEAT.com dari Berita Harian.

Namun, hal tersebut diprediksi akan lebih rumit jika BAM benar-benar akan memanggil semua atlet nasionalnya ke pemusatan latihan.

Sekretaris Jenderal BAM, Keny Goh, mengatakan pihaknya saat ini tengah berdiskusi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia terkait SOP untuk memperbolehkan skuad kembali berlatih.

Dalam kesempatan yang sama, Kenny Goh juga membicarakan soal tempat latihan sementara.

"Untuk pemain lain, kami sedang mempertimbangkan semua opsi yang tersedia, termasuk menemukan tempat latihan sementara," ujar Kenny.

"Saat ini, Stadion Juara (Bukit Kiara) adalah salah satu opsi yang tersedia tetapi akomodasi pemain juga harus dipertimbangkan.

Baca Juga: Pebulu Tangkis Ganda Campuran Malaysia Beri Kabar Gembira usai Dilarikan ke Rumah Sakit

"Jika kita ingin menggunakan akomodasi di ABM, kita perlu meninjau pergerakan pemain di ABM dan isolasi kamar.

"Namun, kita perlu berbicara dengan MSN (Majlis Sukan Negara) agar kita tidak melanggar SOP," pungkasnya.

Stadion Juara Bukit Kiara bukanlah tempat yang asing bagi regu bulutangkis nasional.

Sebab, merupakan tempat latihan utama negara tersebut sebelum pindah ke ABM pada tahun 2017.

Baca Juga: Hengkang dari Pelatnas, Eks Pebulu Tangkis Putri Ini Mantap Jadi Pelatih di Amerika Serikat

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, kembali mencatatkan rekor pribadi usai mencetak satu gol di laga Blaugrana vs Real Mallorca. Barcelona melakoni laga comeback di Liga Spanyol pasca-pandemi COVID-19 dengan menghadapi tuan rumah Real Mallorca, Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB. Bermain di Estadio de Son Moix, skuad Quique Setien sukses menggulung Mallorca dengan skor mencolok 4-0. Gol-gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Arturo Vidal (menit ke-2), Martin Braithwaite (37'), Jordi Alba (79') dan Lionel Messi (90+3'). Dengan kemenangan tersebut, Barcelona masih memimpin klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 61 poin atau unggul 5 poin dari peringkat kedua, Real Madrid. #barcelona #laliga #ligaspanyol #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on