SportFEAT.COM - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, kirimkan pesan bernada sindiran kepada Conor McGregor setelah memutuskan pensiun.
Khabib Nurmagomedov diketahui pernah menghadapi Conor McGregor pada UFC 229 yang berlangsung Oktober 2018.
Dalam duel tersebut, Nurmagomedov berhasil menumbangkan McGregor pada ronde keempat.
Sebelum duel itu berlangsung, McGregor sering melancarkan psywar dalam bentuk ejekan kepada Nurmagomedov.
Baca Juga: Presiden UFC Samakan Jorge Masvidal dengan Petarung Kakak-beradik Ini
Tak ayal aksi yang dilakukan petarung berjuluk The Notorious itu memantik amarah Nurmagomedov.
Kerusuhan pun tak dapat dihindarkan sesaat setelah pertarungan berakhir untuk kemenangan Nurmagomedov.
McGregor kemudian mengakui kekalahannya dari petarung The Eagle itu dikarenakan dirinya terlalu meremehkan.
Dia bahkan tidak berlatih dengan serius dan sering mengonsumsi minuman beralkohol jelang pertarungan.
Pasca pertarungan tersebut, hubungan personal Nurmagomedov dan McGregor diketahui tak berjalan baik.
Keduanya bahkan kerap bergantian melontarkan sindiran.
Terbaru, petarung asal Rusia itu memberi pesan bernada "nasihat" untuk McGregor melalui media sosial Instagram.
Baca Juga: Alasan Khabib Nurmagomedov Tolak Hadapi Conor McGregor Meski Dibayar 1/2 Triliun Rupiah
Dikutip SportFEAT.com dari Irish Mirror, Nurmagomedov membagi video yang menampilkan pertarungannya melawan McGregor.
Dia juga membubuhi unggahan tersebut dengan keterangan foto yang seperti diarahkan pada petarung berkebangsaan Republik Irlandia.
"Jika Anda tidak tahu, jangan terlalu banyak bicara," tulis Nurmagomedov.
"Orang-orang biasanya suka bertindak atau berbicara dan lebih baik memilih bertindak," tulis dia lagi.
Pesan itu diunggah Khabib Nurmagomedov setelah Conor McGregor mengirim pesan kepada sang kekasih, Dee Devlin.
Baca Juga: Manajer Khabib Nurmagomedov Sindir Conor McGregor yang Tolak Tawaran Melawan Tony Ferguson