SportFEAT.COM - Pemain naturalisasi timnas Malaysia, Liridon Krasniqi, disebut media Malaysia telah membuat timnas Vietnam merasa terancam.
Beberapa waktu lalu, Federasi Sepak bola Malaysia (FAM) telah meresmikan pemain "asli" naturalisasi keduanya.
Sosok yang dimaksud adalah penggawa Johor Darul Ta'zim (JDT), Liridon Krisniqi.
Liridon Krisniqi menjadi pemain asing kedua yang dinaturalisasi oleh timnas Malaysia setelah bomber Mohamadou Sumareh.
Baca Juga: PSSI Ingin Timnas Indonesia Lakukan Pemusatan Latihan di Jakarta, Shin Tae-yong Justru...
Langkah naturalisasi pemain yang dilakukan skuad Harimau Malaya itu ternyata telah membuat beberapa pihak was-was.
Dilansir SportFEAT.com dari Berita Harian, salah satu pihak yang merasa terancam dengan kehadiran Liridon adalah timnas Vietnam.
Apalagi, skuad Naga Emas akan bertandang ke markas timnas Malaysia pada Oktober mendatang dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.