Find Us On Social Media :

Belum Juga Bertanding, Klub Kasta Kedua Liga Italia Ini Pilih Batalkan Duel karena 2 Hal

Logo Serie B Italia

SportFEAT.COM - Salah satu peserta Serie B, Venezia mendadak membatalkan pertandingan melawan Pordenone Calcio akibat masalah persiapan dan juga Virus Corona.

Sepak Bola di Italia memang sudah kembali digelar untuk segala kasta setelah sebelumnya diliburkan akibat pandemi.

Tak hanya Serie A, kompetisi satu kasta dibawahnya Serie B juga mulai menggelar pertandingannya guna menyelesaikan musim ini sesegera mungkin.

Baca Juga: Gagal di Real Madrid, Pemain Ini Sebut Dirinya Tak Diberi Kesempatan Lebih

Namun belum seluruhnya terlaksana ada satu tim Serie B yang malah menyatakan untuk membatalkan pertandingan tiga hari sebelum laga.

Tim yang dimaksud adalah Venezia, tim yang saat ini berada di posisi ke 17 Serie B ini secara mendadak membatalkan menggelar laga kontra Pordenone Calcio.

Alasan yang diberikan oleh pihak klub adalah karena ada salah satu pemain mereka yang baru saja terpapar Virus Corona.

Selain itu, mereka sendiri tak memiliki alat protokol kesehatan yang memadai.

Sehingga tidak bisa melaksanakan pertandingan meski dalam kondisi yang seminimum mungkin.

"Venezia FC memngumumkan bahwa mengingat situasi saat ini (ada pemain terpapar Corona), maka jadwal bertanding untuk besok malam melawan Pordenone ditiadakan," tulis pihak klub dilansir SportFEAT.COM dari Football Italia.

Baca Juga: Cuma Dapat Satu Poin, Bek Barcelona Ini Jadi Pesimis Raih Gelar Liga Spanyol

Pihak klub sendiri juga sudah menghubungi dinas kesehatan setempat untuk menangani masalah ini secepatnya.

"Sesuai memo yang dikirim oleh departemen kesehatan, klub segera menghubungi otoritas badan kesehatan setempat untuk mengurus segala keperluan termasuk pertandingan besok," ujar pihak klub.

Venezia sendiri dijadwalkan akan menjamu Pordenone Calcio pada 21 Juni 2020 malam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bomber Real Madrid, Karim Benzema, sukses melampaui rekor legenda klub, Ferenc Puskas, usai mencetak brace ke gawang Valencia pada laga pekan ke-29 Liga Spanyol 2019-2020. Kontribusi Benzema dalam pertandingan tersebut membuat jumlah golnya untuk Real Madrid di semua kompetisi menjadi 243 butir. Dilansir BolaSport.com dari Opta, jumlah tersebut menempatkan Benzema di posisi kelima dalam daftar top scorer sepanjang masa klub. #benzema #realmadrid #bolasport #bolastylo #bolanas #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on