Find Us On Social Media :

Mantan Pebulu Tangkis Malaysia Sebut BAM Bakal Hadapi Tugas Berat karena Hal Ini

Mantan pebulu tangkis Malaysia, Roslin Hashim (kiri).

SportFEAT.COM - Mantan pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Roslin Hashim, menyebut BAM dihadapkan tugas berat menentukan komposisi pemain.

Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) akan menghadapi masalah untuk membentuk komposisi pemain menuju Piala Thomas 2020.

Pasalnya, BAM tidak mempunyai waktu yang cukup untuk melihat prestasi Lee Zii Jia dan kolega.

Seperti yang diketahui, kali terakhir skuad nasional Malaysia turun adalah saat mengikuti Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Manila pada Februari.

Setelah itu, praktis tak ada kejuaraan beregu lantaran adanya pandemi COVID-19 alias virus corona.

Baca Juga: Pebulu Tangkis Ganda Putra India Sebut Hendra Setiawan Pemain Paling Cerdas

Mantan pebulu tangkis Malaysia, Roslin Hashim, ikut angkat suara soal pembentukan tim untuk Piala Thomas 2020.

Mantan pemain tunggal putra Negeri Jiran itu mengatakan semua pemain harus berkomitmen untuk membuktikan bahwa mereka memenuhi syarat menuju virus corona.

Roslin Hashim juga menyebut beberapa nama yang layak mengisi skuad nasional.

"Tentu saja Lee Zii Jia adalah pilihan saya tetapi dari pengalaman, Liew Darren mendapat keuntungan dari Iskandar Zulkarnain Zainuddin," kata Roslin.

"Namun, Cheam June Wei menunjukkan hasil yang baik selama Kejuaraan Tim Asia," imbuhnya, dikutip SportFEAT.com dari Stadium Astro.

Baca Juga: Pelatih Tunggal Putri China Sebut 5 Pemain yang Bisa Gagalkan Ambisi Anak Asuhnya Sabet Emas Olimpiade Tokyo 2020

Selain pemain-pemain tersebut, Roslin Hashim juga tak menampik peran vital dari beberapa pemain senior.

"Pengalaman yang ada pada Tan Wee Kiong dan Goh V Shem juga dilihat relevan," ujar Roslin menambahkan.

Menurutnya, perpaduan antara skuad nasional dan pemain profesional akan menciptakan elemen kolaboratif yang efektif dan bermanfaat.

Sementara itu, beberapa atlet nasional telah menjalani pemusatan latihan di Akademi Bulu Tangkis Malaysia (ABM) sejak 1 Juni lalu.

Baca Juga: Mantan Petinggi BAM Beberkan Alasan Malaysia Rekrut Empat Pelatih Indonesia, Terpaksa?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mantan juara kelas berat ringan dan kelas menengah tinju, Bernard Hopkins percaya bahwa Mike Tyson sangat membutuhkan uang sehingga dia harus kembali. Memang saat ini Mike Tyson dalam keadaan yang siap bertempur meski usianya sudah di angka 53 tahun. Beberapa nama seperti Evander Holyfield, Shannon Briggs, hingga Tyson Fury menjadi nama yang dianggap akan jadi lawan Mike Tyson. #miketyson #evanderholyfield #tinju #boxing #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork #videogridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on