SportFEAT.COM- Manajer Ducati Corse Gigi Dall'Igna sebut sisi keuangan sebagai masalah dalam buntunya negosiasi kontrak dengan Dovizioso.
Pembalap Ducati Andrea Dovizioso masa depannya masih menjadi tanda tanya sejauh ini, sebab belum ada kejelasan anatara dirinya dengan pihak tim sebelumnya.
Namun baru-baru ini manajer tim Ducati Corse Gigi Dall'Igna beberkan perkembangan terbaru dari negosiasi kontrak dengan sang pembalap.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Pernah Akui Masih Buka Peluang Comeback ke MotoGP
Manajer Ducati Corse, Gigi Dall'Igna mengakui bahwa pihaknya kini tengah menemui jalan buntu dari proses perpanjangan kontrak yang sedang dibicarakan dengan Dovizioso.
"Negosiasi dengan Dovizioso sudah dimulai sejak lama, dan kini kami sedang berada di jalan yang buntu," ujar Corse Gigi Dall'Igna dilansir SportFEAT.COM dari Crash.net.
Dilansir SportFEAT.COM dari Crash.net, penyebab buntunya negosiasi dengan sang pembalap adalah karena masalah keuangan tim saat ini.