Find Us On Social Media :

Masih Ngambek dengan Presiden UFC, Jon Jones Ogah Tanding Sampai Ia Digaji Sesuai Harapan

Petarung UFC kelas berat ringan, Jon Jones mengatakan ia tak mau kembali bertanding sampai mendapat bayaran gaji sesuai harapannya.

"Saya tidak rugi apapun dengan posisi saya sekarang. Tidak, saya tidak ingin bertarung lagi dalam waktu dekat," kata Jon Jones dilansir SportFEAT.com dari MMA Fighting yang mengutip podcast Wild Ride oleh Steve-O.

"Saya tidak tertarik menjalani pertarungan di UFC sampai saya mendapatkan bayaran yang saya yakini senilai dengan (prestasi) saya," ucap Jones melanjutkan.

Baca Juga: Dari Pemeran Tomb Rider hingga James Bond, Inilah Daftar 5 Fan Garis Keras Liverpool

Di sisi lain, Jones menyadari bahwa apa yang dia lakukan bisa membuat stigma miring terhadapnya lantaran dunia sedang diserang pandemi virus Corona, yang efeknya sampai ke finansial semua ajang olahraga.

"Saya tahu kita dalam masa pandemi dan saya tahu ketika kita dalam posisi banyak uang lalu meminta hal demikian itu akan membuat kita seperti orang yang tamak," kata Jones.

"Saya sangat menyadari itu semua. Tetapi, saya pun juga sadar bahwa saya punya hak untuk bicara dan membawa perubahan," tandasnya.

Baca Juga: Steven Gerrard Lewat, Inilah Kapten Pertama yang Bawa Liverpool Juara Kasta Tertinggi Liga Inggris

Sebelumnya, Dana White mengatakan bahwa Jon Jones meminta bayaran senilai hampir sama dengan gaji petinju sekelas Deontay Wilder.