Find Us On Social Media :

Carlo Pernat Sesalkan Sikap Ducati yang Tak Percaya Diri Bisa Pertahankan Andrea Dovizioso

Pengamat MotoGP, Carlo Pernat menyoroti sikap Ducati yang dinilainya tidak percaya diri bisa mempertahankan Andrea Dovizioso pada MotoGP 2021.

Sebagai sosok yang sering menjadi manajer pembalap top, Carlo Pernat menyoroti sikap Ducati yang ia nilai tak percaya diri bisa mempertahankan Dovizioso.

"Saya tidak suka dengan jalannya negosiasi antara Ducati dan Andrea Dovizioso. Mereka malah menunjukkan sisi ketidakpercayaan diri dalam mempertakankan Andrea," ucap Carlo Pernat dilansir SportFEAT.com dari laman GPOne.

"Mereka bahkan sempat menghubungi pembalap lain kan, dari Marquez, Vinales, sampai Quartararo," lanjut Pernat.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Dibikin Penasaran dengan Aksi Pol Espargaro Andai Gabung Repsol Honda

Lebih lanjut, Pernat mengatakan seharusnya Ducati segera mengamankan posisi Dovizioso.

Dovizioso sendiri memang diketahui jadi andalan di Ducati.

Tercatat, rider asal Italia itu yang paling berprestasi di antara pembalap Ducati lainnya, termasuk dari tim satelit. Doivizioso konsisten finis sebagai runner-up sepanjang tiga musim MotoGP terakhir. 

Baca Juga: Lirik Tim KTM, Dani Pedrosa Mulai Ancang-ancang Comeback ke MotoGP

"Kalau saya, saya akan menguncinya di sebuah ruangan dan tidak akan membiarkan Andrea keluar sampai dia tanda tangan kontrak," kata Pernat.

"Kontrak dengan Dovi harusnya jadi prioritas, sejauh ini yang saya tahu, mereka juga belum menandatangani soal pengurangan gaji musim 2020 dan negosiasi untuk musim 2021 sudah dimulai," imbuh Pernat.