Find Us On Social Media :

Dapatkan Danilo Petrucci dari Ducati, Bos KTM Mengaku Bahagia

Danilo Petrucci ketika menjalani seri MotoGP Italia 2019.

SportFEAT.COM- KTM dapatkan pembalap baru yaitu Danilo Petrucci dari Ducati, sang bos Hervé Poncharal mengaku senang.

MotoGP di musim depan di prediksi akan banyak terjadi perombakan komposisi pembalap pada sebagian tim.

Mengingat saat ini banyak kabar berhembus mengenai kepindahan para pembalap ke tim barunya.

Baca Juga: Bos KTM Sebut Raih Podium MotoGP Musim Ini Adalah Suatu Hal yang Realistis

Sebut saja pembalap KTM Pol Espargaro yang dikabarkan sebentar lagi akan merapat ke tim dari Marc Marquez yaitu Repsol Honda.

KTM sendiri saat ini sudah punya sosok pengganti yang dapat menjadi pembalap andalan untuk bersaing meraih podium di musim depan.

Pembalap yang dimaksud adalah Danilo Petrucci yang dikabarkan resmi merapat ke tim KTM untuk musim depan.

Danilo Petrucci yang saat ini masih berstatus sebagai pembalap untuk tim Ducati musim depan posisinya sudah tergantikan.

Ducati sendiri sudah menunjuk pembalap baru yang akan menggeser posisi dari Petrucci yaitu Jack Miller.

Mengetahui timnya berhasil dapatkan sosok Danilo Petrucci, Hervé Poncharal mengaku dirinya amat senang.

Baca Juga: Sudut Pandang Pelatih Persib dalam Menyoroti Kiprah Pemain Indonesia yang Meredup di Usia Senior

Sebab kini timnya tetap memiliki pembalap yang akan jadi andalan meski sudah ditinggal oleh sosok Pol Espargaro.

Hal ini ia ungkapkan dalam suatu wawancara bersama dengan media resmi MotoGP.

"Mulai musim depan, kami tetap memiliki satu pembalam berpengalaman dari kelas utama Danilo Petrucci," ujar Hervé Poncharal dilansir SportFEAT.COM dari Motogp.com.

"Saya mengaku bahagia dengan hal tersebut (kedatangan Petrucci)," tambah Hervé Poncharal.

Baca Juga: Pernah Berkarier di Aprilia, Valentino Rossi Ungkap Watak Asli Mantan Bosnya

Hervé Poncharal sebut timnya kini sedang fokus untuk mentap musim baru, dan optimistis dapat bersaing dengan tim-tim lain.

Dirinya bahkan dengan berani katakan timnya akan pasang target untuk dapat raih podium di musim ini.

(*)