Find Us On Social Media :

5 Fakta Menarik Manchester City Vs Liverpool, The Reds Panen Rekor Buruk

Pemain Manchester City, Phil Folden saat melewati hadangan para pemain Liverpool.

SportFEAT.COM - Manchester City berhasil mengalahkan juara Liga Inggris 2019-2020 Liverpool pada lanjutan pekan ke-34.

Setelah memastikan gelar juara Liga Inggris untuk pertama kali sejak 30 tahun terakhir, Liverpool malah tampil buruk.

Bertandang ke markas Manchester City pada lanjutan pekan ke-34 Liga Inggris, The Reds harus menerima pil pahit.

Pada pertandingan yang berlangsung di Etihad Stadium, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB, Liverpool takluk dengan skor telak 0-4 dari The Citizen.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Real Madrid Vs Getafe, Kartu Kuning Tercepat hingga Catatan Emas Sergio Ramos

Keempat gol kemenangan Manchester City disumbangkan oleh Kevin de Bruyne lewat eksekusi penalti pada menit ke-25 dan Raheem Sterling pada menit ke-35.

Dua gol lain tim besutan Pep Guardiola dilesakkan oleh Phil Folden pada menit ke-45 serta ditutup oleh gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain pada menit ke-66.

Kekalahan telak Liverpool dari Manchester City kemarin juga menciptakan beberapa fakta menarik.

Dilansir dari Opta Joe, redaksi SportFEAT.com mencatat setidaknya ada lima fakta menarik pada laga tersebut.