Find Us On Social Media :

Terkenal sebagai Gelandang Hebat, Ini Posisi Pertama Marc Klok Saat Mengawali Karier Sepak Bola

Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, ketika menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

SportFEAT.COM- Pemain asing Persija Jakarta Marc Klok mengaku dulu di awal karier sepak bolanya ia menjadi seorang penyerang.

Pemain sekaliber Marc Klok diketahui saat ini adalah sebagai gelandang yang punya kualitas baik di lapangan.

Klok diketahui lihai dalam megalirikan bola dari posisi belakang menuju ke penyerang, selain itu dirinya juga kerap membantu penyerangan.

Baca Juga: Jadi Juru Kunci, Teco Tetap Pede Bali United Lolos Fase Grup Piala AFC 2020

Meski begitu Klok mengaku bahwa dirinya dahulu bukanlah pemain yang berposisi sebagai gelandang layaknya saat ini.

Dalam sebuah wawancara Klok mengaku bahwa posisi awalnya ketika bermain sepak bola adalah sebagai pemain ujung tombak.

"Posisi pertama saya adalah penyerang, kala itu pelatih mengatakan pada saya untuk menjadi gelandang agar lebih berkembang," ujar Klok dilansir SportFEAT.COM dari Persija.id.