SportFEAT.COM - Pembalap tim Aprilia, Aleix Espargaro, mengungkapkan betapa besarnya peran tim satelit dalam rangka pengembangan mesin motor pabrikan.
Aleix Espargaro menyatakan bahwa timnya saat ini, Aprilia berencana menurunkan tim satelit sekaligus junior untuk MotoGP 2021 atau 2022.
Akan tetapi sebelum mewujudkan hal tersebut, Aleix Espargaro dan Aprilia masih mempunyai pekerjaan rumah yakni mengembangkan motor RS-GP.
Pembalap asal Spanyol dan timnya masih berusaha untuk membuat tunggangannya makin kompetitif di musim ini.
Baca Juga: Marc Marquez dan Alex Marquez Bakal Gunakan Helm Spesial di MotoGP Spanyol 2020
Sejak kembali ke MotoGP pada 2015, Aprilia baru mampu merakit motor RS-GP yang menjanjikan, setelah mengubah konsep mesin dari V4 75 derajat ke V4 90 derajat.
Berkat terobosan yang dilakukannya, Aprilia menjelma menjadi salah satu tim yang diwaspadai oleh para kompetitornya.
Meski begitu, Aleix Espargaro merasa tugasnya masih jauh dari kata selesai.