Find Us On Social Media :

Kompatriot Khabib Nurmagomedov Jadi Juara Termuda Sepanjang Sejarah UFC

Petarung UFC asal Rusia, Petr Yan, menjadi juara dunia kelas bantam usai kalahkan Jose Aldo.

SportFEAT.COM - Petr Yan sukses memenangi duel melawan Jose Aldo sekaligus menobatkan diri jadi petarung termuda UFC yang menjadi juara dunia.

Sabuk juara dunia kelas bantam UFC sebelumnya tak memiliki tuan.

Hal itu terjadi setelah pemegang sabuk juara dunia, Henry Cejudo, memutuskan untuk pensiun dari dunia oktagon.

Alhasil UFC memutuskan untuk mencari juara dunia baru di kelas yang pernah ditempati Conor McGregor tersebut.

Baca Juga: Alasan Kamaru Usman Lebih Senang Menang Dominan Tanpa Label TKO Atas Lawannya

Pada ajang UFC 251 yang dilaksanakan di Pulau Yas, Minggu (12/7/2020), dua petarung terlibat adu duel untuk memperebutkan lambang supremasi juara dunia kelas bantam.

Kedua petarung tersebut adalah Petr Yan serta mantan rival McGregor, Jose Aldo.

Dalam laga tersebut, kompatriot Khabib Nurmagomedov, Petr Yan berhasil memenangi laga.

Hal ini berarti membuat petarung asal Rusia tersebut berhak mengangkat sabuk juara dunia kelas bantam UFC.