Find Us On Social Media :

Didepak Honda, Cal Crutchlow Justru Terkejut Dengan Hal Ini

Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow saat melakoni seri MotoGP Jerman 2019

 

SportFEAT.COM- Cal Crutchlow mengatakan dirinya justru terkejut dengan sosok yang ditunjuk Honda untuk menggantikan dirinya.

Pembalap Cal Crutchlow saat ini sudah tahu masa depannya bersama dengan tim Honda LCR sudah berakhir.

Pasalnya di musim depan posisi dari Cal Crutchlow sudah akan digantikan oleh Alex Marquez yang terdepak dari tim Repsol Honda.

Cal Crutchlow sendiri ketika ditanya mengenai nasib dirinya yang tergusur dari tim Honda LCR, dirinya mengaku tak terkejut.

Sebab Crutchlow sudah mengetahui nasibnya ketika pembalap baru datang ke timnya untuk musim depan.

Baca Juga: Jalani Sesi Tes Uji Coba Pertama MotoGP Spanyol 2020, Marc Marquez Mengaku Sedikit Alami Masalah

Justru yang membuat Crutchlow terkejut adalah ketika dirinya mengetahui siapa pembalap yang ditunjuk Honda untuk mengisi tim utamanya musim depan.

Hal ini disampaikan secara langsung oleh sang pembalap dalam sebuah kesempatannya.

"Saya tidak terkejut secara berlebihan," ujar Crutchlow dilansir SportFEAT.COM dari Crash.net.

"Saya justru terkejut dengan siapa yang mereka (Honda) pilih, itu sangat tidak sopan,"

"Mereka (Honda) memilih seorang pria (Espargaro) yang memiliki satu podium MotoGP dalam sembilan tahun," tambah Crutchlow.