Find Us On Social Media :

Setelah Lakukan Uji Coba, Cal Crutchlow Mengaku Tak Senang dengan Hal Ini

Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, berpose menjelang tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, 21 Februari 2020.

SportFEAT.COM- Pembalap LCR Honda Cal Crutchlow mengaku dirinya tak senang dengan latihan yang dilakukan di bawah terik sinar matahari.

Kompetisi MotoGP 2020 akan segera kembali digulirkan pada akhir pekan besok (19/7/2020) namun sebelumnya sudah dilakukan uji coba.

Uji coba yang dilakukan di Sirkuit Jerez pada hari Rabu kemarin (15/7/2020) berlangsung dalam dua sesi.

Berbagai tanggapan soal jalannya uji coba bermunculan dari berbagai pembalap setelahnya.

Bahkan ada pembalap yang mengeluhkan kondisi panas di lintasan Sirkuit Jerez, sebab uji coba sendiri dilakukan pada siang hari untuk jatah MotoGP.

Baca Juga: Beri Respon Pada Uji Coba Perdana MotoGP Spanyol 2020, Maverick Vinales: Saya Terkejut!

Hal ini senada dengan apa yang disampaikan oleh salah satu pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow.

Crutchlow mengatakan dirinya amat tak suka dengan kondisi panas lintasan saat dirinya melakukan uji coba.

Menurut Crutchlow saat itu kondisi lintasan panasnya mencapai sihu 46 derajat celsius.

"Saya senang bisa kembali ke sepeda motor saya dan membuatnya bergerak meluncur di lintasan," ujar Crutchlow dilansir SportFEAT.COM dari Crash.net.

"Tapi hal ini menjadi tak menyenangkan ketika berlangsung dalam 46 derajat di bahwa sinar matahari langsung," tambah Crutchlow.

Baca Juga: Jalani Sesi Tes Uji Coba Pertama MotoGP Spanyol 2020, Marc Marquez Mengaku Sedikit Alami Masalah

Sang pembalap sendiri juga menyampaikan dalam uji coba yang dilakukan motornya sedikit mengalamo masalah terutama pada cengkraman.

"Ini adalah sesuatu yang perlu kami benahi, pergantian motor harus selalu dilakukan dengan jujur,"

"Kami perlu meningkatkan cengkraman (pada motor) itu," ujar Crutchlow.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Setiap klub akan memiliki opsi untuk melakukan lima pergantian pemain satu pertandingan musim 2020/2021. #breakingnews #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on