Find Us On Social Media :

Pindah ke Repsol Honda, Pol Espargaro Mengaku Sedih Harus Pergi dari KTM

Agen Pol Espargaro membantah kesepakatan dengan Repsol Honda tetapi membenarkan adanya pembicaraan dengan kliennya.

SportFEAT.COM- Pol Espargaro mengaku sedih harus meninggalkan timnya saat ini namun ia juga tak bisa menolak pinangan dari Repsol Honda.

Pembalap Pol Espargaro menyadari bahwa kompetisi MotoGP 2020 ini adalah jadi tahun terakhirnya bersama dengan tim KTM.

Sebab di musim depan Pol Espargao sudah berpindah tim ke tim utama Honda, yaitu Repsol Honda.

Baca Juga: Setelah Lakukan Uji Coba, Cal Crutchlow Mengaku Tak Senang dengan Hal Ini

Meski begitu tak banyak yang tahu bahwa sebenarnya Pol Espargaro sedih untuk berpisah dengan tim yang sudah empat musim ia bela.

Hal ini disampaikan oleh Pol Espargaro dalam sebuah kiesempatannya disela-sela uji coba jelang GP Spanyol.

"Meninggalkan (Tim KTM) membuatku sedih dari sudut pandang tertentu," ujar Espargaro dilansir SportFEAT.COM dari Tuttomotoriweb.

Namun dilain sisi Espargaro memgaku bahwa di usianya yang menginjak 29 tahun ini dirinya harus menjadi yang terbaik sebagai pembalap.

"Tetapi saat ini saya berusia 29 tahun dan saya ingin menjadi yang terbaik di MotoGP seperti semua rekan saya selama ini," ujar Pol Espargao.

Baca Juga: Wonderkid Timnas Malaysia Ini Diharapkan Bisa Belajar dari Messi Jepang

Pol Espargaro juga menyampaikan dalam bahwa amat berat bagi diirnya untuk menolak pinangan dari tim utama Honda, Repsol Honda.

"Sulit untuk mengatakan tidak, tawaran itu datang dari tim resmi (utama), dan saya sudah memikirkannya sejak lama," ujar Espargaro.

Baca Juga: Didepak Honda, Cal Crutchlow Justru Terkejut Dengan Hal Ini

Meski begitu Pol Espargaro tetap berkomitmen untuk memberikan yang terbaik untuk KTM di musim terakhirnya ini.

"Saya ingin menikmati musim dengan KTM dan melakukannya sebaik mungkin," ujar Pol Espargaro.(*)