Find Us On Social Media :

Selamat! Kekuatan Lama Liga Inggris Ini Akhirnya Kembali Usai Penantian Panjang 16 Tahun

Skuad Leeds United saat menjuarai First Division pada musim 1991-1992.

SportFEAT.COM- Klub Leeds United memastikan musim depan untuk kembali bermain di Liga Inggris setelah absen 16 tahun lamanya.

Liga Inggris era 90-an sampai 2000-an awal sempat memiliki klub yang menjadi pesaing Manchester United dan juga Arsenal kala itu.

Baca Juga: Berhasil Bawa Real Madrid Jadi Juara, Presiden Klub Beri Jaminan Ini Pada Sergio Ramos

Klub yang dimaksud adalah Leeds United, klub yang bermarkas di Elland Road ini pernah menjadi salah satu kekuatan di Liga Inggris.

Namun kejayaan Leeds United harus terhenti di musim 2004/2005 setelah mereka diputuskan terdegradasi dan harus bermain di divisi Championship musim berikutinya.

Setelah 16 tahun lamanya absen dari kompetisi Liga Inggris, akhirnya pada hari Kamis (16/7/2020) Leeds dapat memastikan diri kembali ke kasta tertinggi.