Berikut ini adalah kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh David De Gea pada musim 2019/2020 yang telah dirangkum SportFEAT.COM dilansir dari Sky Sports.
- Manchester United vs Watford (22 Desember 2019)
Kala itu David De Gea gagal menepis dengan sempurna tembakan dari pemain Watford Ismaila Sarr yang sempat mengenai tangannya.
-Manchester United vs Everton (1 Maret 2020)
Gagal mengantisipasi bola pantulan dari tembakan Dominic Calvert-Lewin
Baca Juga: Selamat! Kekuatan Lama Liga Inggris Ini Akhirnya Kembali Usai Penantian Panjang 16 Tahun
-Manchester United vs Tottenham Hotspur (19 Juli 2020)
Sepakan terarah dari pemain Tottenham Hotspur Steven Bergwijn gagal dimentahkan oleh David De Gea, sehingga berujung blunder.
-Manchester United vs Bournemouth (4 Juli 2020)
Gagal mengantisipasi pergerakan dari pemain Bournemouth Junior Stanislas di sisi pojok gawang sendiri.
- Manchester United vs Chelsea (19 Juli 2020)
Terbaru adalah aksi dibawah performanya kala menghadapi Chelsea di semi-final Piala FA 2020 mengakibatkan Setan Merah kebobolan tiga gol.
Baca Juga: Sah! Pemain Blasteran Indonesia Ini Bakal Mentas di Kompetisi Liga Inggris Musim Depan
Apakah waktu untuk seorang David De Gea sebagai penjaga gawang utama Manchester United sudah habis dan harus digantikan oleh Dean Henderson musim depan?
Menarik untuk dinantikan, kita tunggu saja apa yang terjadi selanjutnya pada David De Gea.