Find Us On Social Media :

Pembalap Tim Satelit Ducati Lebih Pilih Andrea Dovizioso Ketimbang Jorge Lorenzo, Ini Alasannya

Pembalap Pramac Racing, Jack Miller.

SportFEAT.COM - Rider tim Pramac Racing, Jack Miller, mengaku lebih senang jika menjadi rekan setim Andrea Dovizioso di tim Ducati pada MotoGP 2021.

Pada musim balap MotoGP 2021 mendatang, Jack Miller bakal bergabung dengan tim pabrikan Ducati.

Itu berarti ajang balapan MotoGP 2020 akan menjadi akhir perjalanannya bersama tim Pramac Racing.

Meski telah dipastikan bergabung dengan tim Ducati, saat ini Jack Miller belum memiliki rekan setim.

Baca Juga: Termasuk Fabio Quartararo, Valentino Rossi Beberkan 4 Pembalap yang Berpotensi Jadi Juara Dunia

Namun di dalam hati kecilnya, pembalap asal Australia itu berharap bisa bekerja sama dengan Andrea Dovizioso untuk MotoGP 2021.

Di saat yang bersamaan, tim Ducati tengah dipusingkan dengan masalah perpanjangan kontrak pembalap asal Italia itu.

Selain itu, menurut rumor yang beredar, pabrikan asal Negeri Pizza itu tengah menjalani komunikasi dengan test rider Yamaha, Jorge Lorenzo.

"Saya tidak keberatan siapa yang saya dapatkan sebagai rekan setim saya," kata Miller kepada Fox Sport, seperti dikutip SportFEAT.com dari Speedcafe.

"Tujuan utama saya adalah memiliki Dovi, tetapi kita akan melihat apa yang dia putuskan untuk lakukan.

"Dia punya banyak pengalaman di sana dengan Ducati dan dia pengendara yang cepat dan, saya pikir, seseorang yang bisa saya pelajari, tetapi itu sepenuhnya di luar kendali saya.

Baca Juga: Marc Marquez Masih Jadi Pembalap Tercepat, tetapi Vinales dan Quartararo...

Di sisi lain, manajer tim Ducati, Davide Tardozzi, mengklaim bahwa pihaknya telah meneken kontrak semi-formal dengan Jorge Lorenzo.

"Jorge (Lorenzo) menawarkan dirinya sendiri, kata Tardozzi kepada BT Sport.

"Jelas bahwa Jorge memiliki hubungan yang sangat baik dengan Gigi (Dall’Igna, General Manager Ducati Corse).

"Dan ketika itu adalah hari ulang tahunnya, ia mengobrol dengan Gigi dan sejak saat itu mungkin ada sesuatu yang tumbuh dalam pikirannya," ujarnya memungkasi.

Sementara itu, Jack Miller mengakhiri seri perdana MotoGP Spanyol 2020 dengan menempati peringkat keempat.

Adapun Andrea Dovizioso yang musim ini masih memperkuat tim pabrikan Ducati finis satu setrip di depan Miller, yakni posisi ketiga.

Seri kedua musim ini masih akan berlangsung di Sirkuit Jerez pada 25 Juli mendatang dengan tajuk MotoGP Andalusia 2020.

Baca Juga: Reaksi Adik Kandung Marc Marquez setelah Peristiwa Kecelakaan pada MotoGP Spanyol 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ada apa dengan Valentino Rossi?? #motogp #valentinorossi #vr46 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on