Find Us On Social Media :

Begini Komposisi Tim MotoGP Idaman Versi Bos Yamaha

Managing DIrector Yamaha, Lin Jarvis.

SportFEAT.COM- Lin Jarvis mengaku dirinya lebih suka timnya diisi oleh dua pembalap hebat daripada pembalap utama dan kedua.

Tim yang berlaga di MotoGP umumnya memiliki dua pembalap yang sama-sama memiliki tugas beradu kecepatan di lintasan.

Biasanya kedua pembalap yang berada dalam satu tim ini salah satunya akan debri label sebagai pembalap utama.

Meski begitu terkadang ada juga tim yang mengaku menyamakan status pembalapnya karena dirasa sama-sama memiliki kemampuan yang baik di lintasan.

Baca Juga: Gegara Satu Faktor, Pembalap KTM Ini Malah Yakin Bakal Sering Lakukan Kesalahan Sepanjang MotoGP 2020

Hal yang sama ini juga diungkapkan oleh bos dari tim Yamaha, Lin Jarvis, dirinya mengaku tak tertarik melabeli salah satu pembalap.

Lin Jarvis mengakatakan dalam wawancaranya bahwa dirinya lebih menyukai keberadaan dua pembalap yang sama-sama top di dalam timnya.

"Jika anda bertanya pada saya, saya akan selalu memilih dua pembalap top yang sama-sama hebat daripada memiliki pembalap (dengan status) pertama dan kedua,"ujar Jarvis dilansir SportFEAT.COM dari Tuttomotoriweb.

Menurut Jarvis keberadaan dua pembalap yang sama-sama hebat dalam timnya akan membuat suasana lebih kompetitif dan membuat masing-masing pembalap ingin tampil jadi yang terbaik.

Baca Juga: Masalah Mesin Motor Yamaha M1 Bisa Untungkan Marc Marquez di Sisa Seri MotoGP 2020

"Itu lebih membuat merangsang dan menuntut (lebih baik)," ujar Lin Jarvis.

Tim Yamaha sendiri khususnya di tim utama Monster Energy Yamaha Factory Racing saat ini memliki dua pembalap top.

Pembalap tersebut adalah Maverick Vinales dan Valentino Rossi.

Baca Juga: Rekan Setim Fabio Quartararo Ini Sadar MotoGP Adalah Kompetisi Berbahaya

Kedua pembalap ini baru saja naik podium bersama-sama dalam MotoGP Andalusia 2020 kemarin.

Dimana Maverick Vinales berada di posisi kedua sedangkan Valentino Rossi berada diposisi ketiga.(*)