SportFEAT.COM - Khabib Nurmagomedov punya lima prestasi mengesankan yang berhasil melambungkan namanya sebagai superstar UFC.Khabib Nurmagomedov dikenal sebagai petarung UFC yang menguasai kelas ringan.Sejak debutnya di UFC pada 2012 silam, Khabub Nurmagomedov berhasil terus-menerus memetik kemenangan fantastis.Petarung asal Rusia itu kerap menjadi momok bagi lawan-lawannya di kelas ringan.
Baca Juga: Lagi, Conor McGregor Pancing Publik Soal Comeback Lawan Manny PacquiaoSalah satu laga akbar yang pernah mempertontokan kedigdayaan Khabib Nurmagomedov salah satunya dalah ketika ia menaklukkan Conor McGregor.Pertarungan yang terjadi pada 2018 lalu itu memang berjalan kontroversial akibat ulah McGregor yang menghina Khabib.Namun demikian, hal tersebut tidak menutupi fakta bahwa Khabib masih jauh lebih dominan atas McGregor.
Laga Khabib Nurmagomedov versus Conor McGregor tersebut kini masih jadi pertandingan yang memiliki hasil penjualan tiket tertinggi sepanjang masa.Selain hal tersebut, masih ada empat prestasi mengesankan lainnya dari The Eagle yang dirangkum SportFEAT.com dari Essentially Sports.Berikut lima prestasi epik Khabib Nurmagomedov sepanjang kariernya di ajang UFC.
1. Pertarungan UFC dengan Penjualan Tiket Tertinggi Sepanjang MasaPencapaian itu diraih Khabib Nurmagomedov saat ia berhadapa dengan Conor McGregor pada 8 Oktober 2018.Sejak awal, tensi pertandingan yang tinggi membuat penggemar banyak yang rela merogoh kocek mereka demi bisa menyaksikan Khabib vs McGregor secara langsung.
Penjualan tiket dari pertandingan tersebut dikabarkan menyentuh angka 17,2 juta dolar AS atau setara 252,8 miliar rupiah!Nilai yang fantastis untuk satu pertandingan UFC kelas ringan.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tertangkap Kamera Dampingi Keponakannya Bertanding di Abu DhabiSementara itu, dari jumlah bayara PPV (pay-per-view) laga tersebut juga tak kalah menghasilkan nominal fantastis yakni sebesar 2,4 juta dolar AS.2. Melakukan Takedown Terbanyak dalam Satu PertarunganPengalaman dan talenta gulat yang dimiliki Khabib Nurmagomedov berpengaruh besar pada karfier UFCnya.Sejauh ini, petarung 31 tahun itu mencetak rekor dengan paling banyak membukukan takedown dalam satu pertarungan.Hal itu terjadi ketika Khabib menaklukkan Abel Trujillo pada 2013 sila,Dari catatan statistik, Khabib sukses melancarkan takedown sebanyak 21 kali.
3. Jadi Salah Satu Petarung dengan Gaji TertinggiKhabib memiliki gaji UFC yang cukup tinggi,Bahkan namanya masuk dalam daftar petarung UFC dengan bayaran mahal.Diketahui, dalam 12 pertarungan promosinya, Khabib sudah mengantongi 8,6 juta dolar AS atau setara 126,4 miliar rupiah.Dia juga pernah mendapat bayaran mahal sebesar 2 juta dolar AS (29,4 miliar rupiah) saat melawan McGregor.
Baca Juga: Mike Tyson Sudah Dapat Warning dari Anthony Joshua Soal Laga Comeback4. Rekor Tak Terkalahkan Khabib NurmagomedovSampai saat ini, Khabib Nurmagomedo memiliki catatan impresif di kelas ringan UFC.Dari semua laga yang dijalani, Khabib sama sekali belum pernah menelan kekalahan.Rekor kemenangan Khabib Nurmagomedov saat ini adalah 28-0.
5. Peringkat All-time UFCPosisi Khabib Nurmagomedov saat ini ada di peringkat kedua All-time Ranking UFC.Ia hanya berada di bawah petarung kelas berat ringan, Jon Jones.Apabila Khabib Nurmagomedov kembali berhasil memenangi laga dan mempertahankan sabuk gelar kelas ringannya, bukan tak mungkin ia bisa menyalip peringkat Jon Jones.(*)