Find Us On Social Media :

Mantan Ganda Putra Nomor Satu Dunia Sudah Siap Bakal Hadapi Tekanan Besar

Pasangan ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong.

"Itu benar, tekanan untuk tampil baik ada pada kami. Karena kami adalah salah satu pasangan terbaik di Malaysia, semua lawan ingin mengalahkan kami," kata Goh V Shem, dikutip SportFEAT.com dari laman NST.Goh V Shem/Tan Wee Kiong sekarang berada di peringkat 14 dunia.Selain Goh V Shem/Tan Wee Kiong, beberapa ganda putra Malaysia lainnya yang ikut serta dalam turnamen internal BAM adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik (9) dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (15).

Baca Juga: Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Kini Dapat Jatah Lembur Latihan dari Flandy LimpeleMeski bertajuk turnamen internal, persaingan di turnamen tersebut diyakini tetap akan kuat.Sebab, secara tidak langsung kompetisi tersebut juga bisa menjadi ajang pembuktian bagi tiap pemain.Apalagi, turnamen internal BAM juga akan menyajikan total hadiah uang alias prize money.

Baca Juga: Flandy Limpele Mulai Bekerja, Sudah Punya Target Besar untuk Ganda Putra Terbaik Malaysia pada Olimpiade Tokyo 2020

"Saya sudah pernah merasakan tekanan ini, saya pernah muda dan punya hasrat untuk mengalahkan senior yang punya peringkat lebih tinggi," ucap Goh."Itu sudah jadi ridiko menjadi pemain yang memiliki peringkat bagus. Maka dari itu, penting mengetahui bahwa turnamen ini juga ada bonus uangnya, ini bisa jadi nilai tambah," tukasnya.(*)