Find Us On Social Media :

Andai Duel Conor McGregor Vs Mike Tyson Terjadi, Polisi Bakal Terlibat!

Mike Tyson hampir terlibat keributan dengan Chris Jericho ketika tampil dalam ajang gulat hiburan AEW (All Elite Wrestling) di Jacksonville, Amerika Serikat, 27 Mei 2020.

SportFEAT.COM - Petinju legendaris dunia, Mike Tyson mengatakan bahwa polisi mungkin bakal terlibat andai dia dipertemukan melawan Conor McGregor di UFC.

Mike Tyson tengah mempersiapkan diri menjalani laga comebacknya tahun ini.

Menurut rencana, Mike Tyson akan kembali beraksi di atas ring tinju melawan Roy Jones Jr pada 12 September 2020, di California.

Momentum comeback Mike Tyson memang jadi perbincangan hangat.

Baca Juga: Presiden UFC Pastikan Conor McGregor Tidak Punya Agenda Pertarungan Apapun Tahun Ini

Sejak pensiun pada 2005, sosok yang kerap dijuluki Si Leher Beton itu memang diidankan untuk kembali tampil di atas ring tinju.

Dalam kesempatan yang sama, banyak pihak yang juga berandai-andai jika Mike Tyson mau mencoba peruntungan di ajang lain, seperti UFC.

Bahkan, ia juga sempat ditanya perihal peluang untuk menjalani laga UFC melawan salah satu petarung fenomenal, Conor McGregor.

Mike Tyson pun mengaku tak takut andai ia harus berhadapan dengan McGregor.

Namun, ada satu hal yang dia garisbawahi. Menurutnya, jika laga antara dirinya melawan McGregor benar terwujud, maka kemungkinan besar laga tersebut akan berujung di kantor polisi.

"Saya tidak berpikir untuk mau bertarung dengannya. Bukan karena  Conor mungkin bisa menendang pantat saya, tapi karena Conor bisa saja menginjak kaki saya," kata Mike Tyson dilansir SportFEAT.com dari Sportbible.

Baca Juga: Jorge Masvidal Hampir Pingsan Saat Berusaha Turunkan Berat Badan Demi Tampil di UFC 251

"Jika dia sudah menginjak kaki saya ketika kami bertarung di ranah UFC, itu akan jadi masalah,"

"Kemudian akan ada polisi yang ikut terlibat. Kami juga mungkin harus berurusan dengan pengacara, uh, itu akan sangat buruk," ucap Mike Tyson lagi.

Mike Tyson menilai UFC bukanlah panggungnya.

Baca Juga: Roy Jones Jr Peringatkan Mike Tyson: Kalau Dia Tidak Menang Cepat, Siap-siap Dapat Masalah

Dia seringkali melihat para petarung UFC saling menginjak kaki lawannya, yang mana teknik ini tidak ada di olahraga tinju.

Mike Tyson yang kini berusia 54 tahun itu juga mengaku punya titik lemah di bagian kakinya.

"Saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan kalau terjun di UFC. Sebab saya lihat banyak pertarung UFC yang menginjak kaki lawannya," ucap Mike Tyson.

"Sedangkan saya, saya punya kaki yang lemah, dan jika ada orang yang menginjak kaki saya, saya sudah pasti akan menyerah," imbuhnya.

Mike Tyson sendiri akan menjalani laga comeback setelah 15 tahun pensiun dengan melawan Roy Jones Jr.

Hal yang berkebalikan justru terjadi pada Conor McGregor. Petarung kelas ringan asal Irlandia itu baru saja memutuskan pensiun apda Juni 2020.

(*)

Baca Juga: Mike Tyson Sudah Rencana Akan Buat Roy Jones Jr Kalah KO di Laga Comeback