Find Us On Social Media :

Hasil Kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2020 - Sejarah Duo Rider Prancis, Repsol Honda Meringis

Pembalap Avintia Racing, Johann Zarco, bakal memulai dari posisi terdepan di balapan MotoGP Republik Ceska 2020.

SportFEAT.COM - Johann Zarco dan Fabio Quartararo akan start terdepan di MotoGP Republik Ceska 2020. Sementara, Valentino Rossi tercecer di posisi sepuluh.

Duo pembalap Prancis, Johann Zarco dan Fabio Quartararo berhasil menguasai sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceska 2020.

Tampil di Sirkuit Brno pada Sabtu (8/8/2020). Johann Zarco dipastikan akan menjadi pole sitter pada balapan yang berlangsung Minggu (9/8/2020).

Pembalap Avintia Racing itu tampil tercepat dengan catatan waktu 1 menit 55,867 detik.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Alami Kendala Soal Ban, Andrea Dovizioso Khawatirkan Jalannya Sesi Balapan

Hasil yang diraih oleh Zarco ini cukup mengejutkan karena sebelumnya ia tidak sekali pun dijagokan untuk meraih pole position.

Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang menjadi jagoan harus puas duduk di belakang Zarco.

Pembalap berjuluk El Diablo itu memperoleh catatan waktu tercepat 1 menit 55,990 detik.

Dengan demikian, untuk pertama kalinya dua pembalap Prancis bakal memulai balapan dari posisi terdepan.

Di posisi ketiga, bercokol rekan setim Quartararo, Franco Morbidelli yang mencatatkan waktu tercepat 1 menit 55,998 detik.