Find Us On Social Media :

MotoGP Austria 2020 - Jadi Juara, Andrea Dovizioso Malah Singgung Motor Ducati

Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso saat menjadi kampiun di seri MotoGP Austria 2020.

SportFEAT.COM - Pembalap tim Ducati, Andrea Dovizioso, justru menyoroti motor GP20 yang ditungganginya meski berhasil juara di MotoGP Austria 2020.

Ducati kembali berhasil meneruskan dominasi mereka di seri MotoGP Austria 2020.

Bertanding di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020), pembalap Ducati, Andrea Dovizioso berhasil menjadi yang tercepat.

Rider berjulukan Desmodovi itu menjadi yang pertama menyentuh garis finis di depan Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Jack Miller (Pramac Racing).

Baca Juga: Fakta Menarik MotoGP Austria 2020 - Dominasi Ducati hingga Insiden Mengerikan Morbidelli

Meski begitu, Andrea Dovizioso merasa aneh dengan kemenangannya kali ini.

“Sensasi yang aneh, balapan sempat terputus karena terjatuh yang sangat berbahaya, mulai lagi selalu sangat aneh," katanya kepada Sky Sports, dikutip SportFEAT.com dari Corse di moto.

"Tapi perasaan itu bagus, saya memiliki dua atau tiga poin di mana saya bisa melepaskan diri dari rasa takut dan itu memungkinkan saya untuk menggali celah.

"Saya juga tidak menikmati lap terakhir, mereka membuat kesalahan dengan menempatkan lap di papan atas. Saya pikir itu adalah yang terakhir dan sebaliknya itu yang terakhir," lanjutnya.

Lebih lanjut, rider asal Italia tersebut juga mengomentari motor tunggangannya Ducati GP20, yang menurutnya tidak menunjukkan performa maksimal.

Faktor yang menurutnya menganggu adalah pemilihan ban serta sistem pengereman pada motor GP20.

"Ban membuat kekacauan, semua orang mengalami pasang surut, hanya perlu sedikit cara Anda mengemudi untuk membuatnya bekerja dengan baik atau sebaliknya," ungkap Dovi.

"Kompetitif di trek lain? Saya masih merasa tidak enak dengan motornya, hari ini semuanya tampak baik-baik saja tetapi tidak seperti itu.

Baca Juga: Soal Kecelakaan Horor di MotoGP Austria 2020, Aleix Espargaro Soroti Johann Zarco

Lebih lanjut, kompatriot Valentino Rossi itu menilai bahwa motor Ducati tak jauh lebih baik dari kompetitornya seperti, Yamaha dan Suzuki.

"Di tengah tikungan kami tidak sekompetitif saat harus bersama Yamaha dan Suzuki," ucap Dovizioso lagi.

"Kami harus mencoba meningkatkan di tengah tikungan dan bagian akselerasi pertama," sambung pria Italia itu.

Di sisi lain, balapan MotoGP Austria 2020 diwarnai dengan insiden mengerikan yang melibatkan Franco Morbidelli dan Johann Zarco.

Kedua pembalap terlibat tabrakan yang membuat motor ringsek parah.

Beruntung insiden tersebut tidak sampai membuat pembalap memakan korban jiwa.

Andrea Dovizioso menilai insiden yang melibatkan Morbidelli dan Zarco itu telah membuatnya ketakutan.

Baca Juga: Nyaris Jadi Korban Kecelakaan Horor di MotoGP Austria 2020, Begini Kata Valentino Rossi

"Kecelakaan itu gila, tidak bisa lebih baik. Suatu keberuntungan yang luar biasa, untungnya tidak ada yang benar-benar terluka," pungkasnya.

Terlepas dari itu, kemenangan Andrea Dovizioso di Sirkuit Red Bull Ring membawanya menyodok ke posisi kedua klasemen pembalap.

Dovi menggusur posisi Maverick Vinales dengan koleksi 56 poin atau tertinggal 11 angka dari pemuncak klasemen Fabio Quartararo.

Sementara itu, seri kelima MotoGP 2020 masih akan digelar di sirkuit Red Bull Ring pada Minggu (23/8/2020) dengan tajuk MotoGP Styria 2020.

Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2020 - Andrea Dovizioso Menang, Joan Mir Lakukan Manuver Dramatis, Fabio Quartararo Gagal Podium Lagi