Find Us On Social Media :

Jelang MotoGP Styria 2020, Pengganti Marc Marquez Soroti Lokasi Crash Mengerikan di Seri Keempat

Pembalap penguji Repsol Honda, Stefan Bradl, bakal menggantikan Marc Marquez di seri MotoGP Republik Ceska 2020.

SportFEAT.COM - Jelang MotoGP Styria 2020, Stefan Bradl menyebut tikungan 3 Sirkuit Red Bull Ring merupakan lokasi paling berbahaya bagi pembalap.

Para pembalap tengah disibukkan dengan persiapan jelang MotoGP Styria 2020.

Meski begitu, rider Repsol Honda, Stefan Bradl, masih belum bisa move on dari perlombaan MotoGP Austria 2020.

Pengganti sementara Marc Marquez itu menilai masih dibuat terkejut dengan insiden horor di perlombaan yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring akhir pekan lalu.

Baca Juga: Jelang MotoGP Styria 2020, 4 Pembalap Dipanggil FIM Akibat Insiden di MotoGP Austria 2020

Seperti yang diketahui, pada balapan MotoGP Austria 2020, dua pembalap yakni Johann Zarco dan Franco Morbidelli terlibat crash mengerikan di tikungan 3 sirkuit Red Bull Ring.

Stefan Bradl menilai insiden yang melibatkan kedua pembalap sangat membahayakan.

"Johann Zarco memiliki kecepatan tertinggi lebih banyak dengan Ducati daripada Franco dengan Morbidelli," kata Bradl.

"Dia seharusnya menunggu; sebelum putaran ke-4 dia bisa menyalip dengan lebih aman," sambungnya, dikutip SportFEAT.com dari Speedweek.

Terlepas dari insiden tersebut, pembalap berusia 30 tahun itu memang mengakui bahwa tikungan 3 Sirkuit Red Bull Ring memang berbahaya.

Bradl bahkan menyebut tikungan tersebut bertambah mengerikan jika balapan berlangsung dalam situasi hujan deras.

"Kita harus membicarakan tikungan ini. Di tempat basah ini sudah pasti berbahaya bagi motor MotoGP," ungkap Bradl.

Baca Juga: Fabio Quartararo Mengaku Suka dengan MotoGP Austria 2020 Kemarin, Meski Gagal Raih Podium

"Saat di trek pada FP2 dan F3 sebagian basah, Anda harus sangat berhati-hati di sana. Itu menakutkan.

"Anda harus mengerem pada kecepatan 300 km/jam dalam posisi miring! Saya senang bahwa kami memiliki trek yang kering saat balapan," ujarnya menambahkan.

Lebih lanjut, pembalap asal Jerman itu merasa beruntung bisa selamat dari insiden mengerikan di balapan seri keempat akhir pekan lalu.

"Saya sampai di sana tidak lama setelah kecelakaan di Tikungan 3. Mengerikan karena banyak bagian yang berterbangan kemana-mana, itu momen yang menakutkan," ujar Bradl.

"Saya tidak melihat bagaimana kecelakaan itu terjadi, tetapi melihat sepeda dihancurkan sedemikian rupa adalah masalah yang sangat memprihatinkan," pungkasnya.

Baca Juga: Tentang Peluang Gabungnya Andrea Dovizioso, Begini Respons Bos KTM Tech3

Di sisi lain, Stefan Bradl masih akan memperkuat Repsol Honda di balapan seri kelima MotoGP Styria 2020.

Gelaran seri kelima MotoGP 2020 itu masih akan bergulir di Sirkuit Red Bull Ring pada Minggu (23/8/2020) mendatang.

(*)