Find Us On Social Media :

Franco Morbidelli Sebut Para Pembalap Italia Dapat Satu Hal Positif Jelang MotoGP San Marino 2020

Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.

SportFEAT.COM- Kehadiran para penonton di MotoGP San Marino 2020 akan memberikan hal positif pada para pembalap dari Italia menurut Franco Morbidelli.

MotoGP San Marino 2020 sudah akan bergulir dalam beberapa pekan lagi, berdasarkan jadwal kalender MotoGP seri ini akan digelar pada 13 September 2020.

Seri keenam dalam MotoGP 2020 ini akan di gelar di salah satu sirkuit ternama di Italia yaitu Sirkuit Misano.

Namun akan ada hal baru yang akan tersaji di MotoGP San Marino 2020 kali ini, berbeda dari seri sebelumnya, seri kali ini akan dihadiri oleh penonton.

Baca Juga: Alasan Manajer Tim Tak Bisa Biarkan Valentino Rossi Boyong Rombongan Kru Timnya ke Petronas Yamaha

Hal ini terjadi setelah pihak Dorna Sports selaku pihak penyelenggara MotoGP 2020 memberik izin kepada 10.000 penonton untuk hadir di Misano.

Kehadiran para penonton di Sirkuit Misano ini mendapat tanggapan positif dari salah satu pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.

Franco Morbidelli menuturkan bahwa kehadiran para penonton di tribun Sirkuit Misano ini merupakan hal yang bagus dan juga langkah positif.

Morbidelli juga mengatakan kehadiran penonton dapat memberikan semacam hal positif kepada para pembalap yang berasal dari Italia.

Sebab para pembalap akan merasa mendapatkan dukungan dari para penonton di rumah sendiri.

"Menghadirkan penonton (lagi) itu bagus, ini adalah satu langkah lagi menuju normalitas dan itu adalah sesuatu yang positif," ujar Morbidelli dilansir SportFEAT.COM dari Motosan.es.

Baca Juga: Motor Makin Kompetitif, Pembalap Muda Suzuki Pede Bisa Jadi Juara Dunia MotoGP 2020

"Bagi para pembalap Italia, memiliki penonton di rumah sendiri akan memotivasi kami, dan ini adalah nilai tambah," tambah Morbidelli.

Morbidelli juga berharap nantinya para penonton yang hadir di Sirkuit Misano akan memberikan dukungan penuh pada para pembalap dan menikmati jalannya balapan.

"Saya berharap publik yang datang untuk mendukung kami dan menikmati jalannya balapan," ujar Franco Morbidelli.

Baca Juga: Jelang MotoGP San Marino 2020, Valentino Rossi Girang Gara-gara Satu Hal

Terakhir Franco Morbidelli berharap dirinya tak akan kembali alami masalah seperti yang ia alami di Austria beberapa pekan lalu.

"Di Austria kami mengalami banyak masalah karena treknya sangat berat terutama pada zona pengereman,"

"Namun di Misano tidak, saya berharap kami tidak memiliki masalah dan saya dapat kembali ke ritme saya sebelumnya," ujar Franco Morbidelli.(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Jadwal lanjutan Liga 1 2020 sudah keluar. Kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia tersebut akan kembali dimulai dari pekan keempat yang bergulir pada Kamis (1/10/2020). #ligaindonesia #liga1 #bolasport #bolastylo #sportfeat #bolanas #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada