SportFEAT.COM - Ganda putra senior Malaysia Goh V Shem/Tan Wee Kiong, memutuskan untuk keluar dari skuad nasional jelang Piala Thomas 2020.
Ajang Piala Thomas 2020 tak akan lama lagi mulai bergulir yakni pada 3-11 Oktober mendatang di Aarhus Denmark.
Di turnamen tersebut, tim Negeri Jiran tergabung ke Grup A bersama Indonesia, Inggris, dan Belanda.
Jelang Piala Thomas 2020 berlangsung, tim Malaysia justru mendapat kabar kurang sedap.
Baca Juga: Praveen/Melati Dilarang Lengah, Ganda Campuran Tuan Rumah Kejar Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020
Pasangan ganda putra senior Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, memutuskan mundur dari skuad nasional.
Peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu menolak tawaran untuk memperkuat tim di Piala Thomas 2020 karena alasan pribadi.
Sebelumnya, Presiden BAM, Tan Sri Mohamad Norza Zakaria, telah meminta Goh/Tan untuk berdiskusi dengan keluarganya.
Goh V Shem diketahui baru saja dikaruniai seorang anak pada 30 Agustus lalu.
Sementara Tan Wee Kiong, akan merayakan kelahiran anak keduanya yang jatuh pada 17 Oktober mendatang.
Padahal turnamen Piala Thomas 2020 sendiri akan bergulir pada 3-11 Oktober mendatang.