Find Us On Social Media :

Pasca Menderita Kekalahan dari Kroasia, Ada yang Berbeda di Latihan Timnas U-19 Indonesia

Para pemain timnas U-19 Indonesia menjalani latihan pemulihan pada Rabu (9/9/2020).

SportFEAT.COM - Manajer pelatih Shin Tae-yong hanya memberikan recovery training pada Rabu (9/9/2020) kepada timnas U-19 Indonesia.

Timnas U-19 Indonesia baru saja menjalani laga kedua melawan Kroasia di ajang International U-19 Friendly Tournament 2020 pada Selasa (8/9/2020).

Di pertandingan tersebut, skuat Garuda Nusantara harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor telak 1-7.

Satu-satunya gol yang dicetak timnas U-19 Indonesia merupakan kontribusi dari Bagas Kaffa.

Baca Juga: Kalah Telak dari Kroasia, Shin Tae-yong Sebut Pemainnya Bermain Lebih Baik Ketimbang Sebelumnya

Sehari pasca menjalani pertandingan tersebut, timnas U-19 Indonesia langsung menggelar latihan.

Namun ada yang berbeda dengan latihan yang dilangsungkan Rabu (9/9/2020) kemarin.

Jika sebelumnya David Maulana dkk. melakukan tiga kali latihan dalam sehari, kemarin mereka hanya menggelar satu kali latihan.

Manajer pelatih Shin Tae-yong hanya memberi materi recovery training di Lapangan NK Mura, Hlapicina.

Pada latihan ini sebanyak 27 pemain melahap menu latihan yang telah disiapkan oleh tim pelatih.

"Hari ini kami hanya satu kali latihan saja dengan menu recovery, terutama untuk pemain yang kemarin tampil melawan Kroasia," kata Shin Tae-yong.

"Untuk pemain yang tidak tampil atau menit bermainnya tidak lama kami memberikan materi latihan seperti biasa," imbuhnya, dikutip SportFEAT.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Tanda-tanda Kehadiran Elkan Baggot di TC Timnas U-19 Indonesia Belum Muncul, Begini Jawaban ketum PSSI

Pelatih asal Korea Selatan itu juga menegaskan bahwa anak asuhnya telah fokus menatap laga selanjutnya.

Setelah melawan Kroasia, timnas U-19 Indonesia dijadwalkan akan menghadapi Arab Saudi.

Skuat Garuda Nusantara akan berduel melawan Arab Saudi pada Jumat (11/9/2020) di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri.

Laga melawan raksasa Timur Tengah ini akan menjadi pertandingan ketiga timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

Sebelumnya, timnas U-19 Indonesia harus menderita dua kekalahan beruntun yakni dari Bulgaria (0-3) dan Kroasi (1-7).

Hasil itu membawa skuat Garuda Nusantara terjerembab di dasar klasemen dengan koleksi 0 poin.

Baca Juga: Shin Tae-yong Soroti Beberapa Momen di Laga Timnas U-19 Indonesia Usai Kalah Telak dari Kroasia