Find Us On Social Media :

Menurut Shin Tae-yong, Ada Satu Hal yang Dipaksakan Timnas U-19 Indonesia Selama Tampil pada Laga Uji Coba di Kroasia

Shin Tae-yong minta satu hal pada skuad Timnas U-19 Indonesia jelang lawan Kroasia.

Ada satu masalah yang lebih penting lagi bagi Shin Tae-yong untuk diperbaiki dalam penampilan skuad Garuda Nusantara.

Salah satunya soal stamina. Dalam hal ini, pelatih asal Korea Selatan tersebut menemukan satu hal yang jadi biang keladi mudahnya pemain asuhannya mengalami kelelahan selama tampil 90 menit bermain.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa para pemain timnas U-19 Indonesia selama ini terlalu memaksakan cara nafas mereka.

Baca Juga: Tercoret dari Skuat Timnas U-19 Indonesia, Pemain Ini Malah Ketiban Durian Runtuh

"Kita bisa lihat mereka kemarin bermain 90 menit semua. Artinya mereka coba mengatur sendiri nafas mereka," ucap Shin Tae-yong, dilansir SportFEAT.com dari Bolanas.

Menurut Shin Tae-yong seharusnya para pemain asuhannya menyempatkan diri untuk 'kehabisan nafas' dan mencari jeda sebentar untuk mengumpulkan kembali tenaga.

Hal ini setidaknya membuat pemain bisa memahami sendiri seberapa lama  mereka mampu bermain dan mengatur tempo permainan.

Baca Juga: Sergio Farias Pilih Tinggalkan Persija karena Satu Alasan Krusial

"Seharusnya mereka kehabisan nafas saat bermain. Walaupun (cuma) 10 menit, atau babak pertama saja mereka bermain. Seharusnya mereka maksimalkan nafas mereka," ujar Shin Tae-yong.

"Jadi seharusnya pemain bisa bekerja sama dan memaksimalkan dirinya, dan mengerti sampai menit ke berapa mereka bisa bermain.

"Baru setelah itu kita bisa atur tempo permainan kita, dan pelatih bisa membuat taktik yang lebih baik berdasarkan kemampuan bermain.

"Jadi pesan saya kemarin adalah jangan pernah mengatur nafas sendiri untuk dapat bermain 90 menit," kata pelatih 51 tahun itu lagi.