Find Us On Social Media :

Program Latihan Timnas Indonesia Kini Terpaksa Dirombak Total Akibat Penundaan Piala Asia U-19 dan U-16 2020

Suasana pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

SportFEAT.COM - Penundaan Piala Asia U-19 dan U-16 akibat COVID-19 terpaksa membuat program latihan timnas Indonesia mengalami perombakan total.

Konferensi Sepak Bola Asia (AFC) baru saja mengumumkan bahwa mereka telah menunda Piala Asia U-19 dan U-16 2020.

Awalnya, dua turnamen tersebut dijadwalkan bergulir pada Oktober dan November 2020 mendatang.

Namun kini, akibat pandemi COVID-19 yang tak kunjung reda membuat AFC menegaskan langkah mereka untuk menunda dua turnamen tersebut dan menggesernya ke awal tahun 2021.

Baca Juga: Menurut Shin Tae-yong, Ada Satu Hal yang Dipaksakan Timnas U-19 Indonesia Selama Tampil pada Laga Uji Coba di Kroasia

Menunda dua laga tersebut memang menjadi pilihan paling tepat AFC mengingat pandemi COVID-19 di beberapa negara justru kian melonjak.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun menghormati keputusan tersebut.

Namun demikianm penundaan turnamen Piala Asia U-19 dan U-16 ini jelas membuat persiapan timnas Indonesia di dua kategori usia tersebut ikut berubah.