Meski begitu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menegaskan bahwa timnas U-19 Indonesia akan tetap melanjutkan TC.
Hal ini berarti, skuat Garuda Nusantara masih akan berada di Kroasia untuk menyelesaikan pemusatan latihan.
Iriawan bahkan menyebut setelah TC di Kroasia, timnas U-19 Indonesia tidak akan langsung balik ke Tanah Air.
Baca Juga: Cara Shin Tae-yong Melatih Timnas Indonesia Sempat buat Irfan Bachdim Terkejut
David Maulana dkk. rencananya akan langsung bertolak ke Turki untuk menjalani pemusatan latihan lanjutan.
“Dengan penundaan Piala AFC U-19 ini, maka timnas U-19 yang saat ini di Kroasia akan melanjutkan TC di Turki pada Oktober mendatang," kata Iriawan.
"Selain itu, kami ada alternatif TC di Spanyol atau Portugal. Saat ini kami sudah mendapat persetujuan dari Federasi Turki untuk melanjutkan TC di sana," tuturnya menambahkan.
Sementara, disinggung mengenai penundaan Piala Asia U-19 dan Piala Asia U-16, pria berusia 56 tahun itu mengaku tak mempermasalahkannya.
Iriawan bahkan akan selalu mendukung keputusan yang dibuat oleh AFC.