Find Us On Social Media :

Pembalap Pramac Racing Ini Tak Segan Asapi Valentino Rossi di Lintasan

Francesco Bagnaia (depan) saat berduel dengan Valentino Rossi (46) di MotoGP Andalusia 2020.

SportFEAT.COM - Pembalap Pramac Racing, Francesco Bagnaia, mengaku tak berpikir panjang jika harus berduel dengan Valentino Rossi.

Satu lagi pembalap muda yang berhasil mencuri perhatian di gelaran MotoGP 2020.

Sosok yang dimaksud adalah rider Pramac Racing, Francesco Bagnaia.

Bagnaia menjadi perbincangan hangat setelah tampil cukup apik di beberapa seri MotoGP 2020.

Baca Juga: Rekan Setim Valentino Rossi Belum Bisa Move On dari Hasil MotoGP San Marino 2020

Prestasi terbaiknya adalah saat menjadi runner-up ajang MotoGP San Marino 2020.

Pembalap berusia 23 tahun itu hanya kalah dari Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) yang keluar sebagai juara.

Popularitas Bagnaia semakin menaik setelah ia diketahui merupakan murid pembalap kawakan Valentino Rossi.

Ya, pembalap yang akrab disapa Pecco itu memang alumnus VR46 Riders Academy milik Valentino Rossi.

Bagnaia merasa bangga pada akhirnya bisa berada dalam satu lintasan bersama sang guru.

Terlebih lagi, rider berpaspor Italia tersebut merupakan pengidola sosok Rossi sejak kecil.

“Bagi kami, wajar jika melihat Vale di trek, selalu ada sesuatu yang berbeda," kata Bagnaia, dikutip SportFEAT.com dari Tuttomotoriweb.

"Ketika Anda tumbuh dengan seorang idola dan kemudian menemukan diri Anda di jalur itu selalu sesuatu yang istimewa dan bahkan aneh," imbuhnya.

Baca Juga: Jajal Komponen Anyar di Tes MotoGP Emilia Romagna 2020, Begini Kata Fabio Quartararo

Kendati demikian, rekan setim Jack Miller ini mengatakan tak segan jika pada akhirnya harus berduel dengan Valentino Rossi.

"Tahun lalu saya lebih memikirkannya pada saat-saat seperti ini," ungkap Bagnaia lagi.

"Tetapi tahun ini, mungkin karena saya merasa lebih baik dengan motornya, saya balapan melawannya seperti yang saya lakukan di Ranch, tanpa pikiran dalam benak saya, itu aneh>

"Bagi saya saat itu seperti balapan melawan Dovi atau pembalap lain pada saat itu," ucapnya lebih lanjut.

Terlepas dari itu, Francesco Bagnaia saat ini tengah disibukkan dengan persiapan balapan MotoGP Emilia Romagna 2020.

Seri ketujuh MotoGP 2020 ini rencananya akan dihelat di Sirkuit Misano pada Minggu (20/9/2020).

Di sisi lain, Francesco Bagnaia saat ini masih menempati peringkat ke-14 klasemen sementara pembalap dengan koleksi 29 poin.

Ia tertinggal 29 angka dari sang guru Valentino Rossi yang bertengger di posisi keenam dengan raihan 58 angka.

Baca Juga: Andrea Dovizioso Malah Tak Pede Puncaki Klasemen MotoGP 2020 Usai Gusur Takhta Fabio Quartararo

(*)