Find Us On Social Media :

Moto2 Emilia Romagna 2020 - Balapan Sempat Tertunda, Pembalap Indonesia Andi Gilang Finis di Urutan Ini

Pembalap Moto2 asal Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang saat menjalani kualifikasi Moto2 San Marino 2020, Sabtu (12/9/2020).

SportFEAT.COM - Pembalap Indonesia dari Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar berhasil menuntaskan balapan hingga selesai tanpa kendala, meski hujan deras sempat menunda balapan.

Andi Farid Izdihar atau biasa disapa Andi Gilang berhasil menuntaskan misinya di Moto2 Emilia Romagna 2020.

Andi Gilang memang finis tidak terlalu bagus.

Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2020 - Valentino Rossi Apes Lagi, Fabio Quartararo Kembali Gagal Podium

Pembalap 23 tahun itu harus puas finis di posisi ke-24.

Namun begitu, hasil ini menjadi torehan yang cukup apik karena sebelumnya Andi Gilang start dari posisi ke-28.

Moto2 Emilia Romagna 2020 sempat mengalami beberapa kali penundaan akibat hujan deras yang turun di Sirkuit Misano.

Balapan pun akhirnya sempat diwarnai Red Flag dan harus dihentikan sementara.

Hujan deras yang tak kunjung reda pada akhirnya membuat Komisi Keamanan hanya menerapak 10 putaran saja pada balapan kedua.

Meski begitu, hujan deras tersebut nyatanya tidak membuat Andi Gilang kembali melakukan kesalahan atau terjatuh.

Baca Juga: Hasil MotoGP Emilia Romagna 2020 - Patahkan Kutukan Sirkuit Misano, Maverick Vinales Juara

Sebelumnya, Andi sempat mengaku kesulitan dengan karakteristik Sirkui Misano yang penuh tikungan.

Ia pun sempat terjatuh saat menjalani sesi latihan bebas ketiga pada Sabtu (19/9/2020).

Sementara itu, Moto2 Emilia Romagna 2020 dimenangi oleh Enea Bastianini (Italtrans).

Adapun posisi runner-up dihuni Marco Bezzechi (Sky Racing VR46).

Sedangkan posisi ketiga diraih Sam Lowes dari tim Marc VDS.

(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada