Find Us On Social Media :

Shin Tae-yong Beri Motivasi Berharga bagi Timnas U-19 Indonesia Selama Jalani TC di Kroasia

SHin Tae-yong saat pimpin latihan timnas U-19 Indonesia di Kroasia.

SportFEAT.COM - Shin Tae-yong punya kata-kata manjur saat memotivasi para pemain timnas U-19 Indonesia selama TC di Kroasia.

Timnas U-19 Indonesia menampilkan progres yang bagus selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia.

Total Timnas U-19 Indonesia sudah mengikuti enam laga uji coba di sana.

Pencapaian skuad Garuda Nusantara pun terbilang tidak buruk.

Baca Juga: PSSI Pastikan Ada Satu Pemain Keturunan yang Tak Bisa Perkuat Timnas Indonesia, Siapa Itu?

Setelah kalah telak dengan Bulgaria dan Kroasia, perlahan pasukan Shin Tae-yong mampu memperbaiki penampilan mereka.

Imbang melawan Arab Saudi (3-3, menang lawan Qatar (2-1) dan imbang kontra Qatar (1-1) di pertemuan kedua tentu bisa menjadi catatan manis mereka.

Di balik keberhasilan timnas U-19 Indonesia mencapai hasl itu, peran SHin Tae-yong rupanya cukup krusial.

Pelatih asal Korea Selatan ternyata tak henti-hentinya selalu memberikan motivasi kepada para anak didiknya.

Salah satu kata-kata manjur yang pernah dikatakan Shin Tae-yong adalah ketika ia 'memasrahkan' jalannya pertandingan di lapangan kepada para pemain.

"Saya bilang pada mereka, 'Saya akan mendengarkan kalian selama di luar lapangan (latihan), sehingga tolong lakukanlah usaha terbaik kalian selama berada di dalam lapangan' (bertanding)," ujar Shin Tae-yong dilansir SportFEAT.com dari Yonhap News.

Baca Juga: Kemarahan Luis Suarez Akibat 'Ulah' Barcelona ke Atletico Madrid

"Rupanya apa yang saya katakan berpengaruh pada mereka. Tekad keras para pemain selama bertanding hingga menit akhir sangat bagus,"

"Mereka telah bekerja keras, dan performa mereka juga sudah lebih bagus," tukas pelatih 51 tahun itu.

Baca Juga: Rahasia di Balik Lemparan Super Milik Pemain Bertahan Timnas U-19 Indonesia

Motivasi Shin Tae-yong agaknya masih akan terus menaungi para pemain timnas U-19 Indonesia.

Skuad Garuda Nusantara akan menjalani laga uji coba ketujuh dengan melawan Bosnia Herzegovina  pada Jumat (25/9/2020).

Tiga hari selanjutnya (28/9/2020), David Maulana dan kolega akan ditantang Dinami Zagreb.

(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada