SportFEAT.COM- Justin Gethje percaya diri jelang hadapi Khabib Nurmagomedov dalam UFC 254 yang akan berlangsung bulan depan.
Bulan Oktober 2020 besok akan tersaji pertandingan besar antara Justin Gaetjhe menghadapi petarung asal Rusia Khabib Nurmagomedov.
Khabib Nurmoagomedov sendiri saat ini merupakan pegulat yang memegang gelar juara UFC kelas ringan.
Hadapi sang juara bertahan Justin Gaethje mengaku tidak takut dan justru sesumbar dapat mengalahkan petarung berjuluk The Eagle.
Baca Juga: Jagoan Presiden UFC Sudah Siap Bikin Musuh Bebuyutan Khabib Nurmagomedov Babak Belur
"Saya memiliki keyakinan yang sangat kuat, sangat yakin bahwa dia (Khabib Nurmagomedov) akan sangat kesulitan menempatkan saya di pagar," ujar Gaethje dilansir SportFEAT.COM dari mmafighting.
"Saya tahu saya akan menyaksikan darahnya, saya ingin dia melihat darahnya sendiri dan saya ingin melihat reaksinya," tambah Justin Gaethje.
Justin Gaethje yakin dirinya mampu mengalahkan Khabib Nurmagomedov karena punya alasan lawannya tersebut tidak lebih gila dari dirinya.
"Saya tidak berpikir dia akan segila saya, itu yang jadi masalahnya,"
"Saya pikir dia juga gila dan menyukai sebuah persaingian, tetapi dia tidak segila saya," ujar Justin Gaethje.
Justin Gaethje kemudian mengatakan bahwa andai dirinya berhasil menang melawan Khabib Nurmagomedov ini akan menjadi peluang bagus bagi kariernya.
"Dengan kemenangan di sini (lawan Khabib Nurmagomedov) saya akan memiliki peluang yang bagus," ujar Gaethje.
Baca Juga: Mantan Jagoan Bellator Sekaligus Petarung Cadangan Ini Sudah Kantongi Kelemahan Khabib Nurmagomedov
Justin Gaethje kemudian sebut andai dirinya berhasil kalahkan dua nama (Khabib Nurmagomedov & Conor McGregor) maka dirinya akan menjadi pegulat yang tak tertandingi.
"Saya benar-benar berpikir bahwa jika saya bisa mengalahkan Khabib dan kemudian mengalahkan Conor (Mcgregor) saya akan menjadi sesuatu yang tak tertandingi," ujar Gaethje.(*)