Find Us On Social Media :

Ada yang Berbeda di Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Bosnia dan Herzegovina

Jack Brown terlihat mengalami cedera saat latihanjelang melawan Bulgaria di Stadion Igraliste NK Polet, Sventi Martin na Mauri, Kroasia, Sabtu (5/9/2020).

SportFEAT.COM - Sebanyak empat pemain baru diturunkan pelatih Shin Tae-yong di laga timnas U-19 Indonesia melawan Bosnia dan Herzegovina.

Timnas U-19 Indonesia telah menghadapi Bosnia dan Herzegovina dalam laga uji coba keenam pada Jumat (25/9/2020) di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri.

Di laga tersebut, timnas U-19 Indonesia dipaksa mengakui keunggulan sang lawan dengan skor tipis 0-1.

Gol semata wayang Bosnia dan Herzegovina dicetak oleh bunuh diri Komang Tri pada menit ke-19 babak pertama.

Baca Juga: TImnas U-19 Indonesia Dibungkam Bosnia Herzegovina Akibat Gol Bunuh Diri, PR Shin Tae-yong Masih Banyak

Meski kalah, pelatih timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong tetap mengapresiasi perjuangan para pemainnya.

"Memang kita kalah, tetapi pemain sudah bekerja keras. Babak pertama kita akui permainan berbeda dengan babak kedua," kata Shin Tae-yong, dikutip SportFEAT.com dari laman resmi PSSI.

"Kami masih banyak PR yang harus diselesaikan. Untuk pertandingan selanjutnya kami ingin pemain dapat berkembang semakin baik lagi," imbuhnya.

Ada yang berbeda di laga timnas U-19 Indonesia kontra Bosnia dan Herzegovina selama.

Pasalnya di pertandingan tersebut, Shin Tae-yong menurunkan banyak pemain pelapis.

Setidaknya ada empat yang mendapatkan kesempatan untuk bermain sejak menit pertama.

Baca Juga: Shin Tae-yong Fokus Perbaiki Satu Hal Sebelum Timnas U-19 Indonesia Jajal Bosnia dan Herzegovina

Mereka adalah Erlangga Setyo, Andre Oktaviansyah, Mohammad Bahril dan Jack Brown.

Keempat pemain tersebut kebetulan belum sekali pun diturunkan Shin Tae-yong di lima laga uji coba sebelumnya.

"Kami akan memberikan kesempatan kepada pemain yang belum pernah bermain untuk tampil," kata Shin Tae-yong terkait rotasi pemain.

"Rotasi ini kami lakukan dengan bertujuan kami dapat melihat perkembangan seluruh pemain saat tampil di lapangan," tuturnya menimpali.

Baca Juga: Bima Sakti Beri Bocoran Agenda Pemusatan Latihan Timnas U-16 Indonesia Bulan Ini

Selain keempat pemain tersebut, sebenarnya masih ada dua nama lagi yang belum pernah dimainkan Shin Tae-yong.

Keduanya adalah Yofandani Damai dan Mohammad Kanu.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Bosnia dan Herzegovina - Menantikan Debut Si Cobra

Di sisi lain, setelah melawan Bosnia dan Herzegovina, timnas U-19 Indonesia masih akan menjalani satu laga uji coba lagi di Kroasia.

Lawan selanjutnya skuat Garuda Nusantara adalah Dinamo Zagreb yang akan dimainkan pada Minggu (28/9/2020) mendatang.

(*)