Find Us On Social Media :

Dikejar Waktu, Manchester Untied Siap-siap Datangkan Edinson Cavani

Penyerang Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, dikabarkan menjadi pengganti potensial Lautaro Martinez jika memutuskan pergi dari Inter Milan.

SportFEAT.COM - Manchester United semakin dikejar waktu tenggat bursa transfer dan kini bersiap mendatangkan striker Uruguay, Edinson Cavani.

Manchester United kembali bersiap mendatangkan pemain baru.

Dilansir SportFEAT.com dari Reuters, Manchester United dikabarkan tengah bersiap menambah amunisi lewat kehadiran striker Uruguay, Edinson Cavani.

Mantan pemain PSG tersebut dikabarkan akan mendapat kontrak dua musim bersama Setan Merah.

Baca Juga: TRANSFER PEMAIN - Skuad Gendut, Manchester United Sekolahkan Salah Satu Pemain ke Lazio

Edinson Cavani dijadwalkan segera terbang ke Inggris pada Minggu (4/10/2020) waktu setempat untuk menyelesaikan tes medis.

Sejauh ini Manchester United baru mendatangkan satu pemain saja selama bursa transfer musim panas, yakni Donny van de Beek.

Sementara jendela transfer musim panas ini semakin mendekati deadline.

Padahal, Manchester United kuat dikabarkan masih membidik Jadon Sancho sebagai incaran utama mereka.

Tak ayal, kedatangan Cavani ini erat dikaitkan sebagai alternatif Ole Gunnar Solskjaer untuk Sancho.

Baca Juga: Tanggapan Jose Mourinho Soal Insiden Kaburnya Satu Pemain Tottenham Hotspur di Laga Kontra Chelsea

Edinson Cavani sendiri meninggalkan PSG pada akhir musim lalu setelah kontraknya tidak diperpanjang.

Striker Uruguay itu sempat dirumorkan akan pindah ke Atletico Madrid dan digadang-gadang menjadi duet maut bersama Luis Suarez.

Baca Juga: TRANSFER PEMAIN - Federico Chiesa Jadi Incaran Utama Juventus, Begini Reaksi Manajer Fiorentina

Namun pada akhirnya hal itu tidak pernah teruwjud hingga sekarang Man United yang sudah mendekatinya.

Di sisi lain, di pengujung penutupan jendela transfer kali ini, Manchester United masih dikaitkan dengan Ousmane Dembele dari Barcelona.

Tetapi agaknya ada sedikit perbedaan antara Man United yang menginginkan kesepakatan pinjaman, sementara El Barca hanya tertarik menjual Dembele.

Baca Juga: Jose Mourinho Balas Sindiran Ole Gunnar Solskjaer Soal Tiang Gawang

Selain Dembele, Lucas Ocampos juga kabarnya ingin didatangkan mereka demi menambah lini serang.

Sementara urusan pertahanan, Man United juga dikaitkan dengan bek kiri Porto, Alex Telles. Namun lagi-lagi persoalan harga menjadi kendala.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada