Dilansir SportFEAT.com dari Corse di Moto, Brivio mengatakan bahwa VR46 lebih berpeluang menjalin kerja sama dengan Yamaha.
"Dia (Valentino Rossi) memiliki hubungan yang istimewa dengan Yamaha,: ujar Davide Brivio.
"Hal yang paling wajar adalah VR46 pergi bersama mereka," tukasnya.
Baca Juga: Valentino Rossi Rasakan Efek Negatif Jalani Dua Seri Balapan di Sirkuit Sama pada MotoGP 2020
Rossi memang sudah melekat sebagai pembalap kawakan di tim Yamaha.
Juara dunia sembilan kali itu sudah memperkuat Yamaha sejak 2004 silam.
Dan uniknya, Davide Brivio lah yang dulunya membawa Rossi dari Honda ke Yamaha.
Baca Juga: Jadwal MotoGP 2020 - Tersisa 6 Seri, Fabio Quartararo Akan Hadapi Tekanan Lebih Tinggi
Sementara itu, Brivio juga mengatakan bahwa ada pula kemungkinan VR46 malah sudah masuk ke ranah kelas utama pada musim depan.
Hal itu terjadi jika VR46 berhasil mencapai kesepakatan dengan Ducati.