Find Us On Social Media :

Raih Hasil Jeblok di Kualifikasi MotoGP Prancis 2020, Valentino Rossi Malah Soroti Jorge Lorenzo

Valentino Rossi memulai race MotoGP Prancis 2020 dari posisi 10

SportFEAT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menyoroti kinerja Jorge Lorenzo usai dapatkan hasil buruk di kualifikasi MotoGP Prancis 2020.

Pembalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi harus puas mengawali start dari posisi sepuluh pada MotoGP Prancis 2020.

Hal itu tak terlepas dari hasil kualifikasi MotoGP Prancis yang didapatkannya pada Sabtu (10/10/2020) kemarin.

Pada sesi kualifikasi MotoGP Prancis 2020, rider berjulukan The Doctor itu hanya mampu menorehkan waktu tercepat 1 menit 31,889 detik.

Baca Juga: Waduh, Murid Valentino Rossi Sebut MotoGP Prancis 2020 Bakal Jadi Mimpi Buruk Baginya

Pencapaian itu tertinggal 0,574 detik dari Fabio Quartararo yang sukses merebut pole position.

Ada beberapa alasan mengapa Valentino Rossi memperoleh hasil kurang maksimal di kualifikasi MotoGP Prancis 2020.

Selain cuaca di Sirkuit Le Mans yang sulit diprediksi, performa motor yang belum maksimal menjadi masalah tersendiri bagi Rossi.

"Kami masih memiliki beberapa PR untuk rqace karena motor terlalu perlan saat akselerasi," kata Rossi, dilansir SportFEAT.com dari Corsedimoto.

Di kesempatan yang sama, pembalap berusia 41 tahun itu juga memberi sorotan kepada test rider Yamaha.

Test rider Yamaha sendiri saat ini dipegang oleh mantan rekan setim Valentino Rossi, Jorge Lorenzo.

"Ia (Jorge Lorenzo) mengaku lama tak mengendarai motor sebelum test ride di Sirkuit Portimao," kata Rossi.

Baca Juga: MotoGP Prancis 2020 - Valentino Rossi Masih Kantongi Satu Modal Berharga meski Kecewa Start dari Posisi Ke-10

Rossi menilai sebagai seorang pembalap penguji, Lorenzo seharusnya sering menjajal berbagai motor.

"Karena jika seorang test rider selama 8 bulan tak naik motor, mana mungkin bisa memaksimalkan kemampuan motor MotoGP," katanya.

Pembalap Italia itu sejatinya tak meragukan kapasitas Jorge Lorenzo di atas kuda besi.

Ia bahkan menilai kemampuan pria berjuluk X Fuera itu masih setara dengan para pembalap aktif yang berkompetisi di MotoGP.

"Pada Februari lalu Jorge cukup baik menguji motor di Malaysia. Ia cukup cepat di atas Yamaha YZR-M1," ungkap Rossi.

"Jika Jorge ingin lanjut, ia harus terus mengetes motor selama musim berlangsung," pungkasnya.

Balapan MotoGP Prancis 2020 sendiri menurut rencana akan berlangsung Minggu (11/10/2020) pukul 18.00 WIB.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis 2020 - Fabio Quartararo Terdepan, Valentino Rossi Masuk 10 Besar