Find Us On Social Media :

Soal Kans Lautaro Martinez Gabung Barcelona, Ini Jawaban Sang Agen

Lautaro Martinez melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Lazio.

SportFEAT.COM- Agen Lautaro Martinez, Rolando Zarate sebut kliennya kini merasa senang berada di Inter Milan di tengah kabar ketertarikan Barcelona.

Barcelona sejak musim panas lalu memang kerap dikabarkan tertarik untuk memboyong pemain Argentina Lautaro Martinez.

Ketertarikan Barcelona ini juga atas dasar rekomendasi dari Lionel Messi yang juga rekan satu tim Martinez di timnas Argentina.

Meski kerap dikabarkan akan memboyong Lautaro Martinez pada kenyataannya hal ini tidak pernah terwujud, dan sang pemain kini bertahan di Inter Milan.

Baca Juga: Tak Cuma Sukses di PSG, Neymar Kini Lampaui Rekor Ronaldo Luis Nazario di Timnas Brasil

Barcelona justru malah harus kehilangan satu penyerang yaitu Luis Suarez yang dilepas klub ke Atletico Madrid.

Dan kendati bursa trasnfer musim panas sudah ditutup, agen Lautaro Martinez, Rolando Zarate tetap mendapatkan pertanyaan tentang peluang kliennya bergabung dengan Barcelona suat saat nanti.

Sang agen kemudian meresponnya dengan mengatakan hal tersebut tidak sopan untuk ditanyakan karena Lautaro Martinez saat ini merupakan pemain milik Inter Milan.

"Tidak sopan membicarakan Barcelona, karena dia adalah pemain Inter (Milan)," ujar Zarate dilansir SportFEAT.COM dari Marca.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Positif COVID-19, Nasib Bruno Fernandes Ikut Tersorot

Zarate kemudian meneruskan bahwa, kini Lautaro Martinez sangat bahagia berada di Inter Milan karena I Nerazzuri juga saat ini bermain di Eropa.

"Dia senang berada di Inter (Milan), berbicara tentang transfer akan tidak sopan terhadap klub yang membuka pintunya untuk bermain di Eropa," ujar Zarate.

Pihak Barcelona bukannya tanpa usaha untuk mendapatkan Martinez saat itu, namun manajemen klub keberatan dengan harga yang dipatok oleh Inter Milan.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Ini Kabar Terbaru dari Mantan Penyerang Manchester United Peraih Treble Winner

Inter Milan saat itu mematok harga untuk Lautaro Martinez adalah sebesar 11 juta euro atau setara dengan 190 miliar rupiah.

Barcelona sendiri sebenarnya punya alternatif lain andai tak mendapatkan Lautaro Martinez yaitu mendatangkan Memphis Depay.

Namun usaha untuk mendatangkan Depay juga gagal terlaksana akibat kesepakatan yang tak kunjung tercapai antara Barcelona dengan Lyon.

Padahal sebelumnya Memphis Depay sudah menyetujui kontrak personal dengan manajemen Barcelona.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

@cristiano yang berada dalam keadaan sehat dan tidak menunjukkan gejala sedang melakukan isolasi mandiri dan tidak akan bermain dalam laga internasional Portugal vs Swedia. "Cristiano Ronaldo dibebastugaskan dari tim nasional setelah diketahui positif covid-19 jadi dia tidak akan bermain melawan Swedia." "Pemain Portugal itu dalam keadaan baik-baik, tanpa gejala dan menjalani isolasi," dikutip dari Federasi Sepak Bola Portugal. #Cristianoronaldo #Cristianoronaldopositifcovid #Bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada