Find Us On Social Media :

Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Makedonia Utara Jilid II - Momentum Pertahankan Tren Kemenangan

Selebrasi Jack Brown berhasil melesakkan gol dalam lga timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara, di Stadion NK Junik, Sinj, Split, Kroasia, Minggu (11/10/2020).

Kemenangan kembali diraih skuad Garuda Nusantara di awal Oktober dengan membungkam NK Dugopolje 3-0.

Tiga gol kemenangan timnas U-19 Indonesia dicetak oleh Braif Fatari, Brylian Aldama dan Witan Sulaeman.

Hasil positif kembali diraih timnas U-19 Indonesia saat bertemu Makedonia Utara pertama kali pada Minggu (11/10/2020).

Baca Juga: Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Makedonia Utara Bakal Jadi yang Terakhir bagi Witan Sulaeman, Kok Bisa?

Di laga perdana melawan tim Eropa Timur tersebut, Garuda Nusantara unggul telak dengan skor 4-1.

Keempat gol timnas U-19 Indonesia dihasilkan oleh Witan Sulaeman, Jack Brown (2 gol) dan Irfan Jauhari.

Momentum meneruskan tren kemenangan bisa dilanjutkan timnas U-19 Indonesia jika meraih kemenangan kedua melawan Makedonia Utara.

Jelang pertandingan kedua menghadapi Makedonia Utara, pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong telah menyiapkan strategi berbeda.

Arsitek asal Korea Selatan itu berencana akan merotasi para pemainnya.

"Kami siap kembali menghadapi Makedonia Utara. Saya akan merotasi beberapa pemain," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Waspadai Serangan Balik Makedonia Utara di Pertemuan Kedua